Cara Cristiano Ronaldo Menjaga Kebugaran Tubuh di Tengah Isolasi Diri karena Virus Corona
BolaSkor.com - Megabintang Juventus Cristiano Ronaldo tahu bagaimana cara menjaga tubuhnya agar tetap prima dan fit di tengah wabah virus corona. Isolasi diri tetap membuatnya fit di rumahnya karena fasilitas yang dimilikinya.
Virus corona semakin mewabah di dunia dan sudah menewaskan banyak orang. Berbagai negara melakukan lockdown dan liga-liga top Eropa menunda pertandingan hingga - setidaknya - April 2020. Termasuk salah satunya Serie A, Italia.
Ronaldo, 35 tahun, kembali ke Madeira, Portugal, untuk menjenguk ibunya yang stroke dan meninggalkan Turin, Italia. Ronaldo akan berada di sana untuk sementara waktu karena Italia telah melakukan lockdown dan warga di sana mengisolasi diri.
Baca Juga:
Kisah Cristiano Ronaldo Jadi Kapten di Manchester United
Juventus Berencana Pertahankan Cristiano Ronaldo hingga Usianya Mencapai 39 Tahun
Usai Rugani dan Matuidi, Paulo Dybala Konfirmasi Positif Virus Corona
Juventus memiliki tiga kasus corona yang sudah mengenai Daniele Rugani, Blaise Matuidi, dan Paulo Dybala. Ronaldo belum akan kembali ke Italia dalam kondisi tersebut, apalagi Juventus juga tidak lagi berlatih saat ini.
Isolasi diri tidak membuat Ronaldo kehilangan kebugaran tubuhnya. Dilaporkan oleh La Stampa, Ronaldo masih tetap fit dan bugar karena memiliki fasilitas memadai di rumahnya untuk menjaga kondisi tubuhnya.
Di rumah berwarna putih abu-abu yang menghadap ke lautan, Ronaldo memiliki dua kolam renang (satu di atap), gym, dan bahkan lapangan sepak bola. Ronaldo memanfaatkan baik ketiga fasilitas itu untuk menjaga level kebugarannya agar tetap prima.
Mantan pemain Manchester United dan Real Madrid memang dikenal sebagai pekerja keras yang tahu bagaimana cara menjaga kondisi tubuhnya. Pada usia kepala tiga lebih tim medis Juve pernah menilai tubuh Ronaldo bak pemain berusia 20 tahunan.
Arief Hadi
15.883
Berita Terkait
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan