Piala AFF U-19 2024

Calon Kapten Timnas Indonesia U-19, Dony Tri Pamungkas Belajar dari Rizky Ridho

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Selasa, 02 Juli 2024
Calon Kapten Timnas Indonesia U-19, Dony Tri Pamungkas Belajar dari Rizky Ridho
Aksi Dony Tri Pamungkas sebagai kapten dalam game internal Timnas Indonesia U-19. (PSSI)

BolaSkor.com - Dony Tri Pamungkas berpeluang ditunjuk sebagai kapten Timnas Indonesia U-19 untuk Piala AFF U-19 2024. Sebelumnya, Dony dipercaya memimpin Skuad Garuda Nusantara saat mengikuti Toulon Cup 2024 di Prancis.

Dony juga dipercaya menjadi kapten saat Timnas Indonesia U-19 beruji coba melawan tim PON Sumatra Utara (Sumut) di Stadion Madya, Jakarta, Sabtu (29/6).

Kemudian, saat Timnas Indonesia U-19 melakukan sesi game internal di tempat yang sama, Senin (1/7), ban kapten kembali melingkar di lengan kiri Dony.

Meski belum diumumkan secara resmi oleh pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, tetapi Dony menyatakan kesiapannya jika memang diberi kepercayaan sebagai kapten.

Baca Juga:

Mulai Perampingan Skuad, Indra Sjafri Akan Coret 6 Pemain Timnas Indonesia U-19 Pekan Ini

Dua Pekan Jelang Piala AFF U-19 2024, Timnas Indonesia U-19 Terus Dipoles Indra Sjafri

Timnas Indonesia U-19 Agendakan Tiga Uji Coba Sebelum Piala AFF U-19 2024

"Ini menang pengalaman pertama saya menjadi kapten, tapi itu menjadi motivasi, maka dari itu saya optimistis," kata Dony Tri.

Saat ditanya pemain yang menjadi panutan atau inspirasinya sebagai kapten, Dony Tri menjawab Rizky Ridho. Rekan satu tim Dony Tri di Persija Jakarta itu merupakan kapten Timnas Indonesia U-23 dan beberapa kali jadi wakil kapten Timnas Senior.

"Kalau itu (role model kapten) mungkin saya belajar dari Rizky Ridho," kata Dony Tri.

"Karena memang kita di Persija juga bareng, akrab gitu, jadi enak nanyanya," ujar Dony menambahkan.

Dony Tri kemudian menceritakan pengalamannya menjadi kapten Timnas Indonesia U-19 di Toulon Cup 2024. Ia merasa bersyukur karena mendapatkan kesempatan tersebut.

Itu jadi modal bagi Dony jika kembali dipercaya menjadi kapten pada Piala AFF U-19 2024 di Surabaya, 17 sampai 29 Juli. Timnas Indonesia U-19 berada di Grup A bersama Filipina, Kamboja, dan Timor Leste

"Mungkin menurut saya, saya harus bisa menunjukkan, memotivasi teman-teman. Memang saya kapten yang harus lebih bekerja keras lagi," ucap pemain asal Boyolali tersebut.

Timnas Indonesia U-19 Persija jakarta Dony Tri Pamungkas Rizky Ridho Piala aff u-19 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.718

Berita Terkait

Piala Eropa
Jerman Ingin Akhiri Rekor 36 Tahun Tanpa Kemenangan Melawan Spanyol
Kemenangan terakhir Jerman atas Spanyol dalam turnamen besar terjadi pada Euro 1988.
Yusuf Abdillah - Rabu, 03 Juli 2024
Jerman Ingin Akhiri Rekor 36 Tahun Tanpa Kemenangan Melawan Spanyol
Basket
Satria Muda Akui Telah Melanggar Regulasi Salary Cap
Satria Muda Pertamina harus membayar denda.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 03 Juli 2024
Satria Muda Akui Telah Melanggar Regulasi Salary Cap
Timnas
Australia Juara Piala AFF U-16 2024 Setelah Menang Adu Penalti atas Thailand
Sebelumnya, kedua tim main imbang 1-1 sampai 90 menit.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 03 Juli 2024
Australia Juara Piala AFF U-16 2024 Setelah Menang Adu Penalti atas Thailand
Prancis
PSG Ganggu Manchester United dalam Perburuan Matthijs de Ligt
Klub kaya Prancis itu dikabarkan telah menyatakan minat mendapatkan De Ligt.
Yusuf Abdillah - Rabu, 03 Juli 2024
PSG Ganggu Manchester United dalam Perburuan Matthijs de Ligt
Analisis
Siapa yang Harus Menjadi Eksekutor Inggris dalam Adu Penalti?
Inggris memiliki hubungan tidak baik dengan yang namanya adu penalti.
Yusuf Abdillah - Rabu, 03 Juli 2024
Siapa yang Harus Menjadi Eksekutor Inggris dalam Adu Penalti?
Timnas
Lupakan Piala AFF U-16, Timnas Indonesia U-16 Tatap Kualifikasi Piala Asia U-17 2025
Timnas Indonesia U-16 ingin menggelar TC di luar negeri.
Rizqi Ariandi - Rabu, 03 Juli 2024
Lupakan Piala AFF U-16, Timnas Indonesia U-16 Tatap Kualifikasi Piala Asia U-17 2025
Timnas
Menpora Yakin Timnas Indonesia Berbicara Banyak di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Menurutnya, Timnas Indonesia bisa bersaing dalam memperebutkan slot ke fase selanjutnya.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 03 Juli 2024
Menpora Yakin Timnas Indonesia Berbicara Banyak di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
Liga Dunia
Copa America 2024: Jelang Perempat Final, Lionel Messi Kembali Berlatih
Lionel Messi dipastikan absen di Olimpiade 2024.
Yusuf Abdillah - Rabu, 03 Juli 2024
Copa America 2024: Jelang Perempat Final, Lionel Messi Kembali Berlatih
Inggris
Nyaris Perkuat Timnas Indonesia U-17, Han Willhoft-King Kini Direkrut Manchester City
Sebelumnya, Han Willhoft-King bermain di Tottenham Hotspur.
Rizqi Ariandi - Rabu, 03 Juli 2024
Nyaris Perkuat Timnas Indonesia U-17, Han Willhoft-King Kini Direkrut Manchester City
Timnas
Ingat Jangan Cepat Puas di Piala AFF U-16, Timnas U-16 Ditargetkan Tembus Tim Senior di Kemudian Hari
Timnas Indonesia U-16 merebut posisi ketiga terbaik Piala AFF U-16 2024.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 03 Juli 2024
Ingat Jangan Cepat Puas di Piala AFF U-16, Timnas U-16 Ditargetkan Tembus Tim Senior di Kemudian Hari
Bagikan