Butuh Penyerang, Manchester City Setengah Hati Kejar Cristiano Ronaldo

Manchester City enggan mengeluarkan banyak uang untuk memboyong Ronaldo.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 26 Agustus 2021
Butuh Penyerang, Manchester City Setengah Hati Kejar Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester City harus mencari penyerang baru sebagai target usai gagal memboyong Harry Kane. The Citizens kini dikaitkan dengan Cristiano Ronaldo.

Manchester City menjadikan Kane sebagai target utama di bursa transfer musim panas ini. Ketajamannya dibutuhkan Pep Guardiola untuk menggantikan peran Sergio Aguero.

Namun tembok besar menghadang Manchester City untuk mendapatkan Kane. Tottenham enggan menjualnya meski dengan harga yang fantastis.

Baca Juga:

Dicadangkan, Masa Depan Cristiano Ronaldo Jadi Misteri

Lebih Baik bagi Juventus jika Cristiano Ronaldo Segera Pergi

Bursa Transfer yang Kian Bergejolak Jelang Penutupan

Manchester City

Dengan sisa waktu yang semakin sempit, Manchester City ditawari untuk meminang Ronaldo. Megabintang asal Portugal itu tampaknya sudah tidak betah di Juventus.

Peluang Manchester City untuk mendapatkan jasa Ronaldo cukup besar. Itu setelah mereka ditawari langsung oleh Jorge Mendes selaku agen CR7.

Ronaldo tentu bukan opsi yang buruk. Produktivitas golnya masih di atas rata-rata meski kini berusia 36 tahun.

Meski begitu, Manchester City tampak masih setengah hati untuk mendapatkan Ronaldo. Itu terlihat dari penawaran mereka yang bocor ke media.

Menurut laporan Sky Sport Italia, Manchester City tidak mau mengeluarkan banyak uang untuk menebus Ronaldo dari Juventus. Padahal banderol sang pemain diyakini tidak lebih dari 30 juta euro.

Angka tersebut harusnya bisa dengan mudah dipenuhi Manchester City. Itu karena rival sekota Manchester United itu menyiapkan dana 100 juta poundsterling untuk membajak Kane.

Namun Manchester City lebih suka melakukan pertukaran pemain untuk memboyong Ronaldo. Mereka siap memberikan Bernardo Silva yang juga berkebangsaan Portugal.

Dari laporan yang sama, Manchester City juga hanya menawarkan gaji sebesar 15 juta euro per musim. Jumlah tersebut hanya separuh dari yang diterimanya di Juventus.

Mendes sudah memberi informasi terkait penawaran Manchester City kepada Ronaldo. Namun belum diketahui respons mantan pemain Real Madrid tersebut.

Cristiano Ronaldo Manchester City Juventus Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Timnas
Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Ole Romeny: Sulit Menggambarkan Rasa Sakit Ini
Timnas Indonesia tersingkir di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Rizqi Ariandi - Senin, 13 Oktober 2025
Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Ole Romeny: Sulit Menggambarkan Rasa Sakit Ini
Inggris
Sempat Dikaitkan dengan Manchester United, Zinedine Zidane Ungkap Waktu untuk Kembali Melatih
Namanya sempat dikaitkan dengan Manchester United, kini Zinedine Zidane ungkap waktu untuknya kembali melatih.
Arief Hadi - Senin, 13 Oktober 2025
Sempat Dikaitkan dengan Manchester United, Zinedine Zidane Ungkap Waktu untuk Kembali Melatih
Piala Dunia
Usai Kalahkan Timnas Indonesia, Pelatih Irak: Sekarang Tekanan Ada di Arab Saudi
Pelatih Irak Graham Arnold berusaha meningkatkan tekanan kepada Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Usai Kalahkan Timnas Indonesia, Pelatih Irak: Sekarang Tekanan Ada di Arab Saudi
Italia
Scott McTominay Klaim Lebih Bisa Berkembang bersama Napoli ketimbang Manchester United
Scott McTominay menjelaskan dirinya melihat dirinya lebih berkembang di Napoli dibandingkan dengan klub lamanya, Manchester United.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Scott McTominay Klaim Lebih Bisa Berkembang bersama Napoli ketimbang Manchester United
Italia
Kyle Walker Akui Hengkang ke AC Milan adalah Keputusan yang Salah
Kyle Walker secara terang-terangan mengakui bahwa dirinya seharusnya tidak pernah meninggalkan Manchester City untuk dipinjamkan ke AC Milan musim lalu.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Kyle Walker Akui Hengkang ke AC Milan adalah Keputusan yang Salah
Jadwal
Link Streaming Belanda vs Finlandia, Minggu 12 Oktober 2025
Belanda akan menjamu Finlandia pada pertandingan keenam Grup G kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa, di Johan Cruyff ArenA, Amsterdam, Minggu (12/10) pukul 23.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Link Streaming Belanda vs Finlandia, Minggu 12 Oktober 2025
Inggris
Demi Bertahan di Manchester United, Harry Maguire Menolak Gaji Rp11 Miliar per Pekan
Harry Maguire dikabarkan rela menolak tawaran menggiurkan sebesar 500 ribu poundsterling atau sekitar Rp11 miliar per minggu dari Arab Saudi untuk tetap di Manchester United.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Demi Bertahan di Manchester United, Harry Maguire Menolak Gaji Rp11 Miliar per Pekan
Spanyol
FIFA Bakal Larang Laga Liga Domestik di Luar Negeri
FIFA dikabarkan siap melarang laga liga domestik di luar negeri menyusul rencana Barcelona dan AC Milan yang akan menjalani pertandingan resmi di Amerika Serikat dan Australia.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
FIFA Bakal Larang Laga Liga Domestik di Luar Negeri
Lainnya
Olympic Day 2025, Saatnya Bergerak dan Dukung Tim Indonesia
Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) menggelar perayaan Olympic Day 2025 dengan tema “Let’s Move, Indonesia” di kawasan SCBD Weekland, Jakarta, Minggu (12/10) pagi WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 12 Oktober 2025
Olympic Day 2025, Saatnya Bergerak dan Dukung Tim Indonesia
Timnas
Pengamat: Patrick Kluivert Tidak Kompeten, Alex Pastoor Jadi Pelatih Kepala
Timnas Indonesia gagal ke Piala Dunia 2026.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 12 Oktober 2025
Pengamat: Patrick Kluivert Tidak Kompeten, Alex Pastoor Jadi Pelatih Kepala
Bagikan