Bus yang Ditumpangi Persib Ditimpuk Batu, Pemainnya Terluka
BolaSkor.com - Kejadian kurang mengenakan dialami Persib Bandung. Seperti yang ditampilkan lewat Instagram Story Ardi Idrus, terjadi serangan dengan batu kepada bus Maung Bandung, julukan Persib.
Persib Bandung baru saja menjalani pertandingan tandang melawan TIRA-Persikabo di Stadion Pakansari, Cibonong, Bogor, Sabtu (14/9). Persib tertinggal lebih dulu melalui gol penalti Osas Saha, sebelum dibalas Nick Kuipers pada menit ke-45+3 sehingga skor menjadi 1-1 yang bertahan hingga laga berakhir.
Dalam Instagram Story Ardi Idrus tampak dua pemain terluka di kening. Kedua pemain tersebut yakni Febri Hariyadi dan Omid Nazari.

Omid Nazari tampak mendapat penanganan dokter Persib di dalam bus. Instagram Story Ardi Idrus juga menampilkan lubang akibat lemparan.
Baca Juga:
TIRA-Persikabo dan Persib Berbagi Poin, Madura United Selamat dari Kekalahan
Persib Belum Dapat Kepastian Pakai GBLA, Umuh Muchtar: Tidak Ada Jawaban, Bongkar Saja
Peristiwa yang dialami Persib juga diinformasikan sang pelatih Robert Rene Alberts dalam video di akun Instagram-nya. Robert Rene Alberts juga menunjukkan lubang besar di jendela, termasuk Omid Nazari yang mendapat perawatan. Bus Persib terlihat tetap melaju.

"Pemain kami terluka di dalam bus. Cukup. Anda menyebut diri sebagai suporter sepak bola. Pemain terluka di dalam bus. Cukup. Tidak bagus," tulis Robert Rene Alberts.
Pertandingan di Stadion Pakansari sendiri sempat diwarnai kericuhan yang melibatkan kedua kelompok suporter. Bahkan memaksa pihak keamanan ke tribun untuk menghentikan.
"Bus yang membawa pemain dan ofisial Persib mendapat penyerangan dari sekelompok massa tak dikenal sebelum gerbang tol Sentul, Sabtu, 14 September 2019. Insiden tersebut terjadi sesaat setelah rombongan Persib meninggalkan Stadion Pakansari Cibinong, Kabupaten Bogor, usai pertandingan kontra PS Tira Persikabo," tulis di laman Persib.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Maarten Paes Bantah Capai Kesepakatan Pribadi dengan Persib Bandung
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Ketum The Jakmania Minta Persija Contoh Persib, Datangkan Pemain Diaspora Selevel Legiun Asing
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija