Bursa Transfer Liga 1
Bursa Transfer Liga 1: Edo Febriansah Susul Nick Kuipers ke Dewa United Banten FC
BolaSkor.com - Dewa United Banten FC kembali mendatangkan pemain dari Persib Bandung, juara Liga 1 dua musim beruntun.
Setelah merekrut Nick Kuipers, kali ini Banten Warriors memboyong bek kiri eksplosif, Edo Febriansah.
Edo dikenal sebagai pemain yang tidak hanya kuat dalam bertahan, tetapi juga punya kecepatan dan tendangan yang akurat.
Usai diresmikan menjadi penggawa baru Dewa United Banten FC, Edo mengaku bahagia.
Baca Juga:
Dewa United Banten FC Gelar Latihan Perdana, Nick Kuipers Tak Kesulitan Beradaptasi
Nick Kuipers Merasa Terhormat Bermain untuk Dewa United Banten FC
Dewa United Banten FC Datangkan Nick Kuipers karena Punya Mental Juara
Lihat postingan ini di Instagram
Edo akan membela Dewa United Banten FC hingga tiga musim ke depan.
"Perasaan saya jelas sangat senang dan bahagia bisa membela Dewa United musim ini," kata Edo dalam siaran pers yang diterima BolaSkor.com, Minggu (29/6).
"Menurut saya, Dewa United adalah tim yang profesional, dan saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk meraih prestasi di sini," ujarnya menambahkan.
Alasan Memilih Dewa United Banten FC
Edo kemudian menjelaskan alasannya memilih bergabung dengan Dewa United Banten FC.
Satu di antaranya karena Edo ingin lebih dekat dengan keluarga.
"Alasan saya tentu karena Dewa United adalah tim yang sangat profesional di semua lini."
"Selain itu, faktor keluarga yang lebih dekat juga menjadi pertimbangan saya untuk membela Dewa United," ungkapnya.
Ingin Juara bersama Dewa United Banten FC
Rizqi Ariandi
7.446
Berita Terkait
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina
Mantan Asisten Ragu Giovanni van Bronckhorst Mau Terima Pinangan PSSI
Persib Sudah Tatap Laga Melawan Bangkok United Usai Dikalahkan Lion City
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Cerita Pengalaman Raymond/Joaquin Kalahkan Sang Idola di Final Australia Open 2025
Bojan Hodak Murka, Bakal Coret Beberapa Pemain Persib Usai Kalah dari Lion City, Siapa Saja Dia?
Mencadangkan Mohamed Salah Jadi Cara Arne Slot Bebas dari Ancaman Pemecatan
Ingin Balas Dendam, Harry Kane Tunggu Arsenal di Babak Gugur
Virgil Van Dijk Rajin Bikin Lawan Liverpool Dapat Tendangan Penalti
Hadapi SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Berangkat ke Thailand Jumat 28 November