Bungkus Roti Lapis Bikin Fernando Alonso Gagal Finis di Bahrain


BolaSkor.com - Fernando Alonso mengawali laga comeback di Formula 1 dengan hasil yang cukup mengecewakan pada Grand Prix Bahrain. Dia gagal finis setelah mobilnya kacau hanya karena sampah yang menyumbat mobil balapnya.
Pembungkus roti lapis tersebut ditemukan menyumbat rem belakang mobil Alpine sang juara dunia F1 dua kali tersebut. Hal ini sekaligus memaksa Alonso gagal finis di lap ke-32.
Baca Juga:
5 Balapan Terbaik Sepanjang Karier Lewis Hamilton
"Setelah stop kedua, pembungkus roti lapis terselip di dalam rem belakanng mobil Fernando Alonso yang menyebabkan suhu tinggi dan sejumlah kerusakan di sistem pengereman," ujar bos tim Alpine, Marcin Budkowski dikutip dari ESPN.
Sebelum pembungkus makanan tersebut memperlambabt sang pembalap, Alonso sempat mengamankan posisinya start ke-9 di babak kualifikasi. Pembalap Alpine lainnya, Esteban Ocon, juga gagal mendapatkan poin setelah harus puas finis di posisi ke-13.
Harapan Ocon untuk meraih poin di balapan perdana pada musim ini sirna menyusul tabrakan dengan mobil milik juara dunia empat kali, Sebastian Vettel yang tahun ini mengendarai mobil milik Aston Martin.
"Bukan start musim yang baik bagi kami karena kami mendapatkan kesialann. Balapan pertama yang sangaat tidak beruntung melihat bagaimana terlihat kuatnya Alonso," ujar Budkowski.
Penulis: Alexander Matthew
Yusuf Abdillah
9.372
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Permalukan Persebaya di GBT

Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025

Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025

Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina

Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT

Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United

Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya

Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
