Bukti Perhatian Jurgen Klopp kepada Duet Bek Tengah Liverpool

Klopp tak mau krisis bek tengah kembali menimpa Liverpool musim ini.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 02 Agustus 2021
Bukti Perhatian Jurgen Klopp kepada Duet Bek Tengah Liverpool
Virgil van Dijk dan Joe Gomez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp memberi perhatian lebih kepada Virgil van Dijk dan Joe Gomez. Ia tak mau kembali kehilangan duet bek tengah andalannya tersebut seperti musim lalu.

Pada musim lalu, Liverpool gagal mempertahankan performa apiknya dalam beberapa tahun terakhir. The Reds bahkan nyaris kehilangan tiket Liga Champions.

Hal itu tak lepas dengan krisis pemain di lini pertahanan. Van Dijk dan Gomez secara hampir bersamaan harus absen lebih dari separuh musim.

Baca Juga:

Van Dijk Comeback, Liverpool Tak Otomatis Jadi Favorit Juara

5 Pemain Bintang yang Bisa Dibajak Liverpool Musim Panas Ini

Liverpool Sambut Comeback Virgil van Dijk dan Joe Gomez

Joe Gomez dan Virgil van Dijk melakoni comeback pada laga kontra Hertha Berlin

Van Dijk mengalami cedera lutut parah saat Liverpool bertandang ke markas Everton pada pekan kelima. Pemain berkebangsaan Belanda tersebut tak bisa kembali bermain hingga musim berakhir.

Satu bulan berselang, giliran Gomez yang mengalami cedera lutut parah. Pemain berusia 24 tahun tersebut juga harus mengakhiri musim secara prematur.

Tanpa duet Van Dijk dan Gomez, pertahanan Liverpool terlihat rapuh. Mereka kebobolan 42 gol di Premier League musim lalu.

Kini, Van Dijk dan Gomez sudah pulih dan kembali merumput. Sayang, laga comeback keduanya ditandai dengan kekalahan dengan skor 3-4 atas Hertha Berlin.

Comeback Van Dijk dan Gomez menjadi angin surga bagi Liverpool jelang mengarungi musim 2021-2022. Namun Klopp belum berani memberikan jaminan untuk mengandalkan keduanya sejak laga pembuka.

Klopp meminta tim dokter Liverpool untuk memantau secara khusus kondisi Van Dijk dan Gomez. Terutama lututnya yang berpotensi mengalami cedera kambuhan.

“Saya ingin membuatnya sangat jelas bahwa kami tidak mendorong apa pun. Sekarang kami memiliki Dr Andreas Schlumberger yang secara khusus berbicara dan selalu mengamati segalanya (terkait kondisi Van Dijk dan Gomez)," kata Klopp di situs resmi klub.

“Kami tahu persis bagaimana perasaan mereka sebenarnya dan bukan apa yang mereka katakan kepada kami. Mereka jelas sangat ingin bermain lagi."

"Terkadang kami mengganti Virgil dan Joe jadi mungkin intensitasnya tidak terlalu tinggi. Namun secara umum terlihat sangat bagus," tambahnya.

Liverpool masih akan melakoni dua uji coba lagi sebelum musm baru dimulai. Athleticc Bilbao dan Osasuna menjadi tes terakhir kesiapan duet Van Dijk-Gomez sebelum bertandang ke markas Norwich City pada laga pembuka Premier League 2021-2022, 14 Agustue mendatang.

Joe Gomez Virgil van Dijk Jurgen Klopp Liverpool Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Italia
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Keinginan Juventus mendapatkan Randal Kolo Muani menemui jalan buntu setelah Tottenham Hotspur dikabarkan menutup pintu rapat-rapat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Liga Indonesia
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Shayne Pattynama berpeluang besar dimainkan Persija ketika menghadapi Persita. Laga itu akan menjadi debut Shayne Pattynama di Persija dan Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Liga Champions
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Bos Manchester City Pep Guardiola mengatakan akan menyampaikan terima kasih kepada mantan musuh bebuyutannya, Jose Mourinho.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Persija menghadapi Persita Tangerang, pada pekan ke-19 Super League 2025/2026 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Liga Europa
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Dari 24 tim yang lolos ke fase gugur, delapan di antaranya otomatis mendapatkan tempat di babak 16 besar.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil akhir
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Europa 2025-2026 sudah selesai menggelar Matchday 8 fase liga, Jumat (30/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Indonesia
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Layvin Kurzawa akhirnya menjalani latihan perdananya bersama tim anyarnya Persib Bandung. Sesi latihan digelar di lapangan pendamping Stadion GBLA, Rabu (28/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Irak pada Sabtu (31/1) mendatang untuk menentukan juara Grup A.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Liga Indonesia
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Layvin Kurzawa belum bisa bergabung karena belum mendapatkan Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Liga Indonesia
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Sejatinya kedua belah pihak berharap tim tamu bisa datang ke Indomilk Arena dengan menggunakan bus dan bukan rantis.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Bagikan