Bukan Zaha atau Tierney, Arsenal Rekrut Talenta Brasil Berusia 18 Tahun
BolaSkor.com - Arsenal sukses 'menipu' publik seiring ramainya pemberitaan soal Wilfried Zaha, William Saliba, dan Kieran Tierney. Bukan satu di antara mereka yang datang, The Gunners justru merekrut talenta Brasil berusia 18 tahun, Gabriel Martinelli.
Dikutip dari laman resmi Arsenal, Martinelli direkrut dari Ituano Futebol Clube dengan durasi kontrak panjang. Kabarnya, Arsenal asuhan Unai Emery mengeluarkan enam juta poundsterling untuk memboyongnya ke Emirates Stadium.
"Striker Brasil, Gabriel Martinelli, bergabung dengan kami (Arsenal) dari Ituano Futebol Clube dalam kontrak jangka panjang," demikian pernyataan di laman resmi Arsenal.
"Gabriel telah membuat perkembangan pesat sepanjang waktunya yang singkat di Ituano. Sejak memainkan debut pada November 2017 pada usia 16 tahun dan sembilan bulan, striker muda telah mencetak 10 gol dari 34 penampilan dengan klub yang bermarkas di Sao Paulo."
Baca Juga:
Membentuk Tim dari Pemain yang Juara Setelah Meninggalkan Arsenal
Layangkan Tawaran Murah, Arsenal Disebut Tidak Menghargai Pemain
Pierre-Emerick Aubameyang Setuju Membelot ke Manchester United
"Perkembangan pemain berusia 18 tahun baru-baru ini juga dikenali oleh timnas Brasil, dengan pemanggilan skuat penuh untuk pemusatan latihan di bulan Mei jelang Copa America."
Berposisi sebagai penyerang tengah, Martinelli memiliki kecepatan dan naluri tinggi dalam mencetak gol sebagai modal utama. Martinelli mengaku senang bisa bergabung dengan Arsenal.
"Ini (gabung Arsenal) impian sejak saya kecil dan juga impian keluarga untuk saya bermain di Eropa serta bermain di tim besar seperti Arsenal. Saya akan memanfaatkan kesempatan ini," tutur Martinelli di laman resmi klub.
"Ini momen yang sangat besar, saya sangat berterima kasih untuk segalanya, saya berterima kasih kepada Tuhan dan saya akan mencoba untuk memanfaatkannya sebaik mungkin."
Arief Hadi
15.723
Berita Terkait
Jadwal Pertandingan Liga Champions Tengah Pekan Ini, 5 dan 6 November 2025
Gaji Jadi Batu Sandungan, Barcelona Kubur Mimpi Rekrut Harry Kane
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
Nova Arianto Harap Pemain Timnas Indonesia U-17 Bisa Curi Perhatian Talent Scout di Piala Dunia U-17 2025
Lawan Selangor FC, Persib Bandung Pilih Lakukan Persiapan di Bali
Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
Nova Minta Masyarakat Tak Bebani Timnas Indonesia U-17 dengan Ekspektasi Tinggi di Piala Dunia U-17 2025
Persik Jadi Tim Musafir saat Jamu Persebaya Surabaya, Pinjam Stadion Gelora Joko Samudro?
Nova Arianto Terkejut dengan Venue Pertandingan Piala Dunia U-17 2025, Digelar di Lapangan Latihan
Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Janji Tidak Akan Selebrasi jika Cetak Gol