Bukan seperti David Luiz, Arsenal Diminta Cari Bek Muda

Nigel Winterburn menyarankan Arsenal mendatangkan bek muda, tidak seperti David Luiz.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Kamis, 09 Januari 2020
Bukan seperti David Luiz, Arsenal Diminta Cari Bek Muda
David Luiz. (Arsenal)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Legenda Arsenal, Nigel Winterburn, mengaku heran mantan klubnya mengincar Jerome Boateng. Winterburn menilai, The Gunners harusnya mencari bek muda.

Arsenal tengah mengalami krisis di lini belakang. Hal itu setelah sejumlah pemain belakang The Gunners tampil inkonsisten serta beberapa pemain cedera.

Terbaru, Arsenal kehilangan Calum Chambers karena menderita cedera. Cedera lutut yang menimpa Chambers diperkirakan cukup parah hingga Mikel Arteta mencari bek anyar.

Alhasil, Arsenal pun dikaitkan dengan bek Bayern Munchen, Jerome Boateng. Sebelumnya, mereka sudah mendatangkan bek berpengalaman, David Luiz, dari Chelsea pada musim panas.

Baca juga:

Kesulitan Menembus Pertahanan Leeds, Arsenal Diminta Bermain seperti Serigala

Arsenal Tekuk Manchester United, Mikel Arteta Ungkap Resep Raih Kemenangan Perdana

Nigel Winterburn

Kondisi tersebut mendapat tentangan dari bek legendaris Arsenal, Nigel Winterburn. Menurut Winterburn, The Gunners harus mencari pemain yang tepat dalam waktu singkat.

"Masalah di posisi bek tengah Arsenal sudah terjadi dalam tiga atau empat musim. Namun, saya merasa manajer harus menilai mana yang lebih penting untuk ditingkatkan," kata Nigel Winterburn.

"Seberapa banyak uang yang bisa dia gunakan? Bisakah dia merekrut pemain yang tepat pada Januari? Hal itu sulit dilakukan pada waktu yang sangat singkat. Sejujurnya saya tidak yakin Arsenal akan mendatangkan pemain."

"Sejujurnya saya tidak pernah menilai David Luiz sebagai incaran utama Arsenal pada musim panas lalu. Menurut saya, Arsenal tidak harus membeli pemain berpengalaman dan menggunakan uang dengan baik," tambahnya.

Selain Jerome Boateng, terdapat pemain asal Bundesliga lain yang diincar oleh Arsenal. The Gunners sudah lama mengincar bek RB Leipzig, Dayot Upamecano.

Breaking News Arsenal Jerome Boateng David Luiz
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Italia
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Keinginan Juventus mendapatkan Randal Kolo Muani menemui jalan buntu setelah Tottenham Hotspur dikabarkan menutup pintu rapat-rapat.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Tottenham Tutup Pintu Randal Kolo Muani, Juventus Cari Alternatif
Liga Indonesia
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Shayne Pattynama berpeluang besar dimainkan Persija ketika menghadapi Persita. Laga itu akan menjadi debut Shayne Pattynama di Persija dan Super League.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Mauricio Souza Pastikan Shayne Pattynama Siap Main di Laga Persita vs Persija
Liga Champions
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Bos Manchester City Pep Guardiola mengatakan akan menyampaikan terima kasih kepada mantan musuh bebuyutannya, Jose Mourinho.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Persija menghadapi Persita Tangerang, pada pekan ke-19 Super League 2025/2026 di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Liga Europa
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Dari 24 tim yang lolos ke fase gugur, delapan di antaranya otomatis mendapatkan tempat di babak 16 besar.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil akhir
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Europa 2025-2026 sudah selesai menggelar Matchday 8 fase liga, Jumat (30/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Liga Indonesia
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Layvin Kurzawa akhirnya menjalani latihan perdananya bersama tim anyarnya Persib Bandung. Sesi latihan digelar di lapangan pendamping Stadion GBLA, Rabu (28/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Irak pada Sabtu (31/1) mendatang untuk menentukan juara Grup A.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Liga Indonesia
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Layvin Kurzawa belum bisa bergabung karena belum mendapatkan Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 30 Januari 2026
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Liga Indonesia
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Sejatinya kedua belah pihak berharap tim tamu bisa datang ke Indomilk Arena dengan menggunakan bus dan bukan rantis.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 29 Januari 2026
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Bagikan