Bukan Real Madrid, Massimiliano Allegri Ingin Tangani Manchester United

Massimiliano Allegri dikabarkan lebih tertarik menangani Manchester United daripada Real Madrid.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Sabtu, 29 Desember 2018
Bukan Real Madrid, Massimiliano Allegri Ingin Tangani Manchester United
Massimiliano Allegri. (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kabar mengejutkan datang dari Inggris mengenai masa depan Massimiliano Allegri. Media setempat memberitakan Allegri ingin menangani Manchester United mulai musim 2019-2020.

Manchester United praktis tidak memiliki manajer tetap setelah memberhentikan Jose Mourinho beberapa waktu lalu. Saat ini, Paul Pogba dan kawan-kawan ditangani Ole Gunnar Solksjaer.

Akan tetapi, mantan penyerang Manchester United itu hanya menjadi manajer interim (sementara). Ole Gunnar Solksjaer di Old Trafford hingga musim 2018-2019 berakhir.

Baca Juga:

Di Bawah Solskjaer, Pogba Jadi Fondasi Manchester United

Massimiliano Allegri ke Real Madrid, Juventus Incar Zinedine Zidane

Massimiliano Allegri

Situasi tersebut membuat Manchester United mulai mencari calon manajer anyar untuk musim depan. Awalnya, Zinedine Zidane menjadi kandidat kuat pembesut The Red Devils.

Kini nama lain muncul untuk mengambil alih komando di ruang ganti Manchester United. Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, menjadi kandidat tersebut.

Prestasi Massimiliano Allegri bukan main-main. Namanya telah mencuri perhatian klub-klub besar sejak menjadi pelatih terbaik Serie A ketika menangani Cagliari.

Karier Massimiliano Allegri semakin mengilap bersama AC Milan dan Juventus. Di sana, pria asal Italia itu memenangi berbagai gelar, termasuk Scudetto dan Copa Italia.

Selain itu, pria berusia 51 tahun itu dikenal bisa memanfaatkan kualitas terbaik para pemainnya. Para petinggi Manchester United dikabarkan tertarik dengan jasa Massimiliano Allegri.

Sebelumnya, nama Massimiliano Allegri lebih sering dikaitkan dengan Real Madrid. Bukan rahasia, klub asal Spanyol itu sejak lama mengagumi kemampuan Massimiliano Allegri.

Meski begitu, agaknya Manchester United lebih diunggulkan dalam perburuan Massimiliano Allegri. Sang pelatih telah lama mengungkapkan mimpi berkarier di Premier League.

Manchester United Real Madrid Juventus Massimiliano Allegri Breaking News
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Manchester United Dekat Zona Liga Champions, Arsenal Unggul Tujuh Poin
Klasemen terkini Premier League 2025/2026 usai pekan ke-22. Manchester United mendekati zona Liga Champions, Arsenal unggul di puncak, Liverpool tertahan, Chelsea bangkit. Simak update lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Manchester United Dekat Zona Liga Champions, Arsenal Unggul Tujuh Poin
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Sociedad vs Barcelona: Memburu 12 Kemenangan Beruntun
Barcelona memburu kemenangan ke-12 beruntun saat menantang Real Sociedad di Reale Arena. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, hingga starting XI terbaru LaLiga 2025/2026!
Johan Kristiandi - Minggu, 18 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Sociedad vs Barcelona: Memburu 12 Kemenangan Beruntun
Inggris
Tak Banyak Cari Alasan, Pep Guardiola Akui Manchester City Layak Kalah di Derby Manchester
Manchester City kalah 0-2 di Derby Manchester vs Manchester United di pekan 22 Premier League, dan Pep Guardiola tak banyak cari alasan.
Arief Hadi - Minggu, 18 Januari 2026
Tak Banyak Cari Alasan, Pep Guardiola Akui Manchester City Layak Kalah di Derby Manchester
Inggris
Statistik dari Kemenangan 2-0 Manchester United di Derby Manchester: xG Terendah dan Terburuk The Citizens
Manchester United memenangi Derby Manchester kontra Manchester City dengan skor 2-0 di Old Trafford pada pekan 22 Premier League.
Arief Hadi - Minggu, 18 Januari 2026
Statistik dari Kemenangan 2-0 Manchester United di Derby Manchester: xG Terendah dan Terburuk The Citizens
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan dan Real Madrid Menang, Juventus Tumbang, Arsenal Gagal Raih Poin Penuh
Hasil pertandingan Eropa yang berlangsung di akhir pekan ini, melibatkan Inter Milan, Real Madrid, Juventus, dan Arsenal.
Arief Hadi - Minggu, 18 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan dan Real Madrid Menang, Juventus Tumbang, Arsenal Gagal Raih Poin Penuh
Hasil akhir
Hasil Premier League: Liverpool Gagal Menang Lagi, Chelsea Petik Tiga Angka
Liverpool gagal meraih tiga poin di Anfield setelah imbang 1-1 dengan Burnley, sedangkan Chelsea mengalahkan Brentford 2-0.
Yusuf Abdillah - Minggu, 18 Januari 2026
Hasil Premier League: Liverpool Gagal Menang Lagi, Chelsea Petik Tiga Angka
Lainnya
Sinergi NOC Indonesia dengan Pemerintah Perkuat Jalan Pencak Silat Diakui Dunia
Perjalanan pencak silat hingga mendapat pengakuan dari dunia olahraga internasional terus berjalan positif,
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Sinergi NOC Indonesia dengan Pemerintah Perkuat Jalan Pencak Silat Diakui Dunia
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Real Madrid memetik kemenangan 2-0 saat menjamu Levante di Estadio Bernabeu pada laga pekan ke-20 LaLiga, Santu (17/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Inggris
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Manchester City telah meningkatkan persaingan dalam perebutan gelar Premier League dengan menunjukkan kekuatan mereka di bursa transfer Januari.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Hasil akhir
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Manchester United memetik kemenangan 2-0 atas Manchester City di Stadion Old Trafford pada laga lanjutan Premier League 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Bagikan