Bukan Man United, Striker Watford Ungkap Klub Premier League Terbaik untuk Ronaldo

Akan tetapi, Troy Deeney menilai Wolves adalah pilihan terbaik untuk Ronaldo jika ingin kembali ke Inggris.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 12 November 2020
Bukan Man United, Striker Watford Ungkap Klub Premier League Terbaik untuk Ronaldo
Cristiano Ronaldo (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSKor.com - Penyerang Watford, Troy Deeney, menilai Wolverhampton Wanderers adalah klub Premier League yang paling cocok untuk destinasi terbaru Cristiano Ronaldo. Menurut sang striker, Wolves lebih baik daripada Manchester United.

Juventus dikabarkan mulai mempertimbangkan langkah menjual Cristiano Ronaldo. Hal itu didasari untuk menutup kerugian akibat pandemi virus corona. Hilangnya Ronaldo akan menghemat pengeluaran dari sisi gaji.

Kabarnya, Manchester United menjadi satu di antara klub yang berminat. Selain itu, ada juga Paris Saint-Germain yang memasang radar.

Akan tetapi, Troy Deeney menilai Wolves adalah pilihan terbaik untuk Ronaldo jika ingin kembali ke Inggris. Banyaknya pemain asal Portugal di Wolves menjadi pembeda dari klub lain.

Baca Juga:

Empat Pemain yang Menuju Pintu Keluar Manchester United

Komputer Super Prediksi Klasemen Akhir Premier League: Liverpool Juara, Manchester United Papan Tengah

Paul Pogba Diklaim Tak Bahagia di Manchester United

Cristiano Ronaldo

"Saya pikir, melihat klub seperti Wolves dengan koneksi Portugal, itu mungkin berhasil. Siapa pun yang mendapatkan Ronaldo mendapatkan bakat luar biasa," terang Troy Deeney seperti dilaporkan Express.

"Saya menyukai Wolves. Jika dia pergi ke Amerika dan bergabung dengan LA Galaxy, itu akan aneh. Saya pikir, Wolves melakukan sesuatu yang baik dan akan menembus enam besar di masa depan."

"Kemudian, tentu saja seperti yang saya katakan sebelumnya soal koneksi Portugal. Jika ingin naik ke level berikutnya, itulah yang Anda butuhkan."

Namun, Troy Deeney mengingatkan kepada Ronaldo jika kembali ke Premier League akan membuatnya dibandingkan. Apalagi, CR7 memiliki cerita indah di Manchester United.

"Anda tidak akan mendapatkan Ronaldo yang sama seperti yang dimiliki Manchester United. Saya pikir, itu akan selalu jadi perbandingan," tambahnya.

"Anda telah melihat Gareth Bale yang kembali ke Tottenham. Kemudian, ada perbandingan dengan dia ketika bermain di Real Madrid."

"Anda masih akan melihat Ronaldo menceta gol dan itu juga terjadi kepada Bale. Namun, pertanyaannya apakah dia masih pada level tinggi?" ujar sang striker.

"Jika Ronaldo tersedia di bursa transfer, saya akan terkejut tidak ada klub di 10 besar yang mencoba mendatangkannya ke Premier League."

Manchester United Wolverhampton wanderers Cristiano Ronaldo Breaking News Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.763

Berita Terkait

Inggris
Rahasiakan Kondisi Cedera Benjamin Sesko, Manchester United Dikecam Pelatih Timnas Slovenia
Benjamin Sesko cedera kala Manchester United imbang 2-2 lawan Tottenham Hotspur di Premier League hingga ia absen memperkuat timnas Slovenia.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Rahasiakan Kondisi Cedera Benjamin Sesko, Manchester United Dikecam Pelatih Timnas Slovenia
Internasional
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Timnas Argentina tidak tampil di kualifikasi Piala Dunia 2026 dan akan menghadapi Angola sebagai laga uji coba. Intip jadwal dan daftar pemain yang dipanggil Lionel Scaloni.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Inggris
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Florian Wirtz kian dikritik dan disorot karena tak jua berkontribusi dari 11 laga Premier League.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Italia
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
AC Milan krisis lini depan dan bersiap mendatangkan Niclas Füllkrug dari Borussia Dortmund. Transfer kejutan ini bisa terjadi pada bursa Januari!
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Inggris
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Manchester City mengirim pesan nyata kepada Arsenal dalam perburuan titel Premier League usai menang 3-0 atas Liverpool.
Arief Hadi - Selasa, 11 November 2025
Manchester City Kembali dalam Perburuan Titel Premier League, Arsenal Keringat Dingin
Inggris
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Benjamin Sesko dipastikan absen lama akibat cedera lutut. Ruben Amorim dikabarkan siap meniru strategi Mikel Arteta dengan bermain tanpa striker. Akankah Matheus Cunha jadi false nine dan Joshua Zirkzee mendapat kesempatan emas?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Italia
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
AC Milan dikabarkan siap memperpanjang kontrak Luka Modric hingga 2027. Meski berusia 40 tahun, Modric masih jadi pemain kunci di lini tengah Rossoneri.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
Prancis
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Zinedine Zidane memastikan dirinya akan segera kembali melatih. Pelatih peraih tiga trofi Liga Champions itu memberi sinyal comeback semakin dekat.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Inggris
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Federico Chiesa kembali menolak panggilan timnas Italia. Gennaro Gattuso tak mau membuka alasan pemain Liverpool itu. Apa yang sebenarnya terjadi?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Italia
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Paolo Di Canio menilai AC Milan terlalu bergantung pada Adrien Rabiot. Tanpa Rabiot, Milan dinilai kesulitan mencetak gol dan tampil tidak konsisten.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Terlalu Bergantung kepada Adrien Rabiot
Bagikan