"Buat Apa Atletico Madrid Takut Chelsea?"

BolaSkorBolaSkor - Selasa, 22 April 2014
"Buat Apa Atletico Madrid Takut Chelsea?"
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Madrid - Banyak pihak lebih menjagokan Chelsea sebagai pemenang melawan Atletico Madrid di babak semifinal Liga Champions. Namun, bek Los Rojiblancos, Miranda, menegaskan timnya tak gentar kekuatan Chelsea. Atletico Madrid bersua Chelsea pada babak semifinal Liga Champions. Pasukan Los Rojiblancos lebih dulu menjamu The Blues di markasnya, Stadion Vicente Calderon, pada leg pertama, Rabu (23/4) dini hari WIB. Chelsea melangkah ke babak semifinal usai mengandaskan perlawanan Paris Saint-Germain (PSG). Meski agregat sama kuat 3-3, The Londoners unggul agretivitas mencetak gol di kandang lawan. Sementara, musim ini menjadi musim paling mengesankan bagi Atletico. Betapa tidak, tim besutan Diego Simeone itu belum terkalahkan di Liga Champions dan sukses menaklukkan Barcelona di babak perempatfinal. "Beberapa orang tampaknya heran kami berhasil mengalahkan Barcelona. Itu karena Atletico Madrid tak diunggulkan musim ini. Dengan segala rasa hormat kepada Jose Mourinho, Atletico tak memiliki alasan untuk takut kepada Chelsea," tegas Miranda dilansir Guardian. "Kami saja tidak takut melawan Real Madrid ketika masih dilatih Mourinho. Chelsea memang tim hebat, begitu juga dengan Barcelona. Mereka memliki hasrat lebih besar melaju ke final dibandingkan kami," ia menambahkan. Sepanjang sejarahnya, Atletico Madrid belum pernah merasakan manisnya meraih trofi 'Si Kuping Besar'. Prestasi terbaik Diego Costa dan kawan-kawan sejauh ini hanyalah menembus final pada musim 1973/1974.
Atletico Madrid Chelsea Buat apa atletico madrid takut chelsea? Vicente Calderon Liga Champions Miranda
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Italia
Liga Champions: Hadapi Tim Norwegia, Inter Milan Pantang Anggap Remeh
Inter Milan akan memainkan play-off fase gugur Liga Champions melawan tim Norwegia, Bodo/Glimt, dan Cristian Chivu pantang anggap remeh.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Liga Champions: Hadapi Tim Norwegia, Inter Milan Pantang Anggap Remeh
Inggris
Lawan West Ham United, Pertandingan Terbesar Chelsea Musim Ini
Pelatih Chelsea, Liam Rosenior, melihat pertandingan melawan West Ham United di pekan 24 Premier League sebagai laga terbesar musim ini.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Lawan West Ham United, Pertandingan Terbesar Chelsea Musim Ini
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs West Ham United: Derby London Beda Kepentingan
Prediksi dan statistik pekan 24 Premier League antara Chelsea vs West Ham United di Stamford Bridge.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Chelsea vs West Ham United: Derby London Beda Kepentingan
Liga Champions
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
Drawing play-off Liga Champions resmi diumumkan. Real Madrid kembali jumpa Benfica, banyak duel panas tercipta. Cek daftar lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
Italia
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Napoli, sang pemegang Scudetto, menjadi satu-satunya wakil Serie A yang tersisih dari Liga Champions musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Napoli Tersingkir dari Liga Champions, Antonio Conte Frustrasi dengan Jadwal Serie A
Liga Champions
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Bos Manchester City Pep Guardiola mengatakan akan menyampaikan terima kasih kepada mantan musuh bebuyutannya, Jose Mourinho.
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
Manchester City Lolos Langsung ke 16 Besar Liga Champions, Pep Guardiola: Terima Kasih, Jose Mourinho
Ragam
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Fase liga Liga Champions 2025/2026 telah berakhir dan Arsenal menempati urutan satu tanpa pernah kalah. Arsenal bukan klub pertama yang melakukannya.
Arief Hadi - Kamis, 29 Januari 2026
Arsenal dan 5 Tim yang Tidak Terkalahkan Selama Fase Liga atau Grup di Liga Champions
Inggris
Kisah Sedih Raheem Sterling
Raheem Sterling mengalami masa sulit bersama Chelsea hingga akhirnya tersingkir dari rencana utama. Dipinjamkan ke Arsenal dan kini dikaitkan dengan Napoli, ke mana sang winger akan berlabuh?
Johan Kristiandi - Kamis, 29 Januari 2026
Kisah Sedih Raheem Sterling
Liga Champions
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Perburuan gelar Liga Champions ke-16 yang akan memperpanjang rekor Real Madrid belum terhenti, namun harus menempuh jalur lebih panjang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Gagal Lolos Otomatis, Siapa Calon Lawan Real Madrid di Playoff 16 Besar Liga Champions?
Liga Champions
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Arsenal memastikan tempat mereka di babak 16 besar Liga Champions dengan rekor sempurna.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Lolos Sempurna, Siapa yang Bisa Jadi Lawan Arsenal di 16 Besar Liga Champions?
Bagikan