Bruno Fernandes, Kapten Keempat Manchester United yang Menerima Kartu Merah di Old Trafford

Bruno Fernandes menerima kartu merah di Old Trafford.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 30 September 2024
Bruno Fernandes, Kapten Keempat Manchester United yang Menerima Kartu Merah di Old Trafford
Kartu merah Bruno Fernandes (Foto: Manchester Evening News)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bak istilah sudah jatuh tertimpa tangga, kekalahan 0-3 Manchester United di Old Trafford, saat melawan Tottenham Hotspur, juga diwarnai kartu merah kapten tim tuan rumah, Bruno Fernandes.

Gelandang serang timnas Portugal mendapatkannya pada menit 42 ketika menekel James Maddison. Tekel Fernandes dianggap kasar karena kakinya yang tinggi, meski dalam tayangan ulang terlihat Fernandes sedikit terpeleset saat coba menghentikan Maddison.

Chris Kavanagh langsung memberi kartu merah kepada Fernandes dan ia absen di tiga pertandingan. Tiga gol Tottenham datang dari Brennan Johnson (3'), Dejan Kulusevski (47'), dan Dominic Solanke (77').

Menurut Opta, Fernandes menjadi kapten keempat yang diusir wasit di Old Trafford pada laga Premier League setelah Roy Keane (2001), Nemanja Vidic (2014), dan Wayne Rooney (2014).

Baca Juga:

Hasil Premier League: Bruno Fernandes Kartu Merah, Manchester United Takluk 0-3 dari Tottenham

Jadi Sasaran Kritik, Bruno Fernandes Dibela Erik ten Hag

Permintaan Bruno Fernandes sebelum Teken Kontrak Baru dengan Manchester United

Bruno Fernandes (Foto: The Sun)

Terkait kartu merah yang kontroversial tersebut, Bruno Fernandes angkat bicara dan menilai pelanggaran itu tak seharusnya berbuah kartu merah.

"Saya tidak menganggapnya seperti yang semua orang ingin lihat, menggunakan stud. Saya mengambilnya dengan pergelangan kaki saya. Itu jelas merupakan pelanggaran, tapi tidak pernah kartu merah, itulah perasaan saya," papar Fernandes di Sky Sports.

"Bahkan Maddison ketika dia bangun, dia hanya mengatakan seperti, 'Itu adalah pelanggaran tetapi tidak pernah mendapat kartu merah'."

"Di mata semua orang, Anda dapat melihat bahwa ini bukanlah kartu merah. Karena jika ini adalah kartu merah, kami harus melihat banyak kejadian lainnya."

"Saya mengalami banyak insiden ketika saya ditendang dan saya belum pernah melihat sesuatu yang terjadi secepat itu seperti kartu merah. Saya hanya berpikir itu bukan kartu merah."

"Itu pelanggaran. Bahkan kontaknya pun tidak sekuat itu. Jika (wasit) ingin memberi saya kartu kuning karena ini serangan balik, saya setuju. Dan kemudian saya tidak mengerti mengapa VAR tidak memanggil wasit ke layar. Bagi saya, itu bukan keputusan yang bagus," urainya.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)



Erik ten Hag, pelatih Man United, juga berpendapat demikian. Tapi ia tak mau mengomentari lebih jauh.

"Saya kira itu bukan kartu merah. (Haruskah VAR melakukan intervensi?) Saya tidak ingin menghakimi dan saya tidak ingin memberikan komentar mengenai hal ini," tambah Ten Hag.

"Wasit memberinya kartu merah. Saya memiliki pendapat saya - menurut saya itu bukan kartu merah," pungkasnya.

Premier League Manchester United Tottenham Tottenham Hotspur Erik ten Hag Bruno Fernandes
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Inggris
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Mikel Arteta mengapresiasi perjuangan Arsenal saat imbang 0-0 lawan Liverpool di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Inggris
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Arsenal imbang 0-0 melawan Arsenal di pekan 21 Premier League yang berlangsung di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Inggris
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Pertandingan pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool berakhir imbang tanpa gol. Kejadian Gabriel Martinelli dengan Conor Bradley juga menjadi sorotan.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil pertandingan liga-liga Eropa yang berlangsung Jumat (09/01) dini hari WIB melibatkan AC Milan dan Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Pekan 21 Premier League akan berakhir dengan laga besar Arsenal vs Liverpool di Emirates Stadium. Berikut jadwal siaran langsung dan juga link live streaming.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Bagikan