Bos MotoGP Liburan Terlebih Dahulu di Bali Sebelum Survei ke Lombok
BolaSkor.com - Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) mengkonfirmasi bahwa CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta yang notabene bos MotoGP telah survei lokasi di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat yang akan dibangun sirkuit jalan raya untuk gelaran MotoGP.
CEO dan Presiden ITDC Abdulbar M. Mansoer menceritakan awalnya Ezpeleta dan rombongan sedang berlibur di Bali setelah gelaran lomba MotoGP Australia, 28 Oktober lalu.
Ezpeleta hanya beberapa hari di Indonesia sebelum berangkat ke MotoGP Malaysia yang berlangsung akhir pekan lalu.
"Mr Carmelo Ezpeleta berada di Nusa Dua (Bali) untuk istirahat di Bali National Golf Club sebelum menuju ke Kuala Lumpur untuk Grand Prix Malaysia di Sepang," Mansoer mengungkapkan.
"Ini bukan pertama kalinya, Mr Ezpeleta ke Nusa Dua. Dia juga pernah melakukannya dua tahun sebelumnya," lanjut Mansoer.
Lebih lanjut Mansoer menegaskan Ezpeleta memang telah memasukkan Lombok sebagai tempat yang ingin ia kunjungi saat berlibur di Bali.
"Selama jadwalnya yang sibuk, ia ingin mengunjungi Bali serta Lombok, di mana kami menyambutnya ke Mandalika dan mempresentasikan konsep potensial untuk menyelenggarakan MotoGP di masa depan," Mansoet menegaskan.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang