Bonus Imam Nahrawi dan Pantun Ratu Tisha Iringi Kepulangan Timnas Indonesia U-22

Timnas Indonesia U-22 telah tiba di Tanah Air.
Muhammad AdiyaksaMuhammad Adiyaksa - Rabu, 27 Februari 2019
Bonus Imam Nahrawi dan Pantun Ratu Tisha Iringi Kepulangan Timnas Indonesia U-22
Kemenpora bersama PSSI. (BolaSkor.com/Muhammad Adiyaksa).
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-22 tiba di Tanah Air dengan status juara Piala AFF 2019. Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi mencairkan bonus, sedangkan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria memberikan pantun.

"Kami bersyukur alhamdulillah timnas kami datang kembali ke Tanah Air membawa piala yang tentu kami banggakan bersama yaitu mengalahkan Thailand kami jadi juara Piala AFF U-22. Tentu kami harus bersyukur hari ini kami menyambut gembira," ujar Imam di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Rabu (27/2).

"Tentu ini menjadi semangat baru menyambut Kualifikasi Piala Asia U-23 dan SEA Games 2019. Kami akan terus mendukung PSSI dan timnas kami untuk memberikan dukungan. Saya menyaksikan langsung daya juang mereka sudah menunjukkan kami bangsa besar. Karenanya pemerintah akan memberikan apresiasi. Selebihnya keikhlasan yang berbuah ibadah. Insya Allah besok pagi timnas diterima (presiden) Pak Jokowi," kata Imam menambahkan.

Baca Juga:

Malunya Ratu Tisha Mengakui Matanya Berkaca-kaca saat Sambut Timnas Indonesia U-22

Elusan AKBP Sumardji Jadi Jurus Ampuh Jinakkan Temperamen Marinus Wanewar

Tisha menyambut kedatangan Timnas Indonesia U-22 dengan suka cita. Kata-kata mutiara pun terlontar dari mulut wanita berusia 33 tahun tersebut.

"Tidak terkira rasa haru yang kami rasakan atas prestasi yang didapat timnas, terlepas dari segala yang harus diperbaiki baik organisasi, kompetisi, hati kami untuk merah putih tidak padam. Filosofi merah putih merah berani. PSSI berpesan main lah dengan berani, putih seperti suci main dengan sportifitas respek dan disiplin," terang Tisha.

Antusias Tisha menyambut Timnas Indonesia U-22 berbuah pantun. Wanita lulusan FIFA Master ini sempat-sempatnya memecah suasana haru.

"Terima kasih pemerintah atas dukungan yang sudah diberikan. Untuk suporter, klub yang sudah menemukan pemain dan seluruh suporter jangan pernah menyeraah kami PSSI untuk selalu bekerja 24 jam. Insya Allah apa yang kami cita-citakan bisa tercapai. Jalan-jalan ke kota batu jangan lupa kain bola, apabila hati kami satu, kami pasti juara," imbuhnya.

Adapun, Imam menyerahkan hadiah bonus secara sombiolis sebesar Rp 2,1 miliar. Dia memberikan langsung kepada pelatih Indra Sjafri dan kapten Andy Setyo.

Timnas Indonesia U-22 Ratu Tisha Destria Imam Nahrawi Pssi Piala AFF U-22
Posts

1.188

Berita Terkait

Timnas
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Tiga pemain yang dimaksud adalah Reycredo Beremanda, Muhammad Mishbah, dan Luke Xavier Keet.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Timnas
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Mantan bek Timnas Indonesia, Hamka Hamzah, menyarankan kepada PSSI untuk tidak buru-buru memilih pelatih baru untuk menukangi Tim Merah Putih.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
PSSI Tak Perlu Buru-buru Tentukan Pelatih Baru Timnas Indonesia
Timnas
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
Simak informasi lengkap mengenai harga dan cara mendapatkan tiket laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
Timnas
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Rumor Bojan Hodak menjadi pelatih Timnas Indonesia menguat akhir-akhir ini.
Rizqi Ariandi - Senin, 10 November 2025
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Timnas
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Gelandang muda Persib Bandung, Robi Darwis mengesampingkan libur yang diberikan timnya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Timnas
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Uji coba digelar dua kali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Timnas
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berharap cabang olahraga (cabor) sepak bola bisa membawa pulang medali dari ajang SEA Games 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Timnas
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Namun, Erick Thohir tidak membocorkan nama-nama pelatih tersebut.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Bagikan