Liga 1 2023/2024
Bojan Hodak Pastikan Persib Bandung Coret Daisuke Sato dan Tyronne
BolaSkor.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak memastikan timnya mencoret Daisuke Sato dan Tyronne del Pino dari skuadnya. Kuota pemain asing menjadi alasannya.
Tercatat saat ini Persib Bandung memiliki delapan pemain asing setelah merekrut dua pemain tambahan. Yakni Kelvin Ray Mendoza dari Filipina dan Stefano Beltrame dari Italia.
Sementara di Liga 1 2023/2024, setiap tim hanya diperbolehkan menggunakan enam pemain asing. Yang terdiri dari lima pemain asing (bebas) dan satu pemain asing Asean.
Baca Juga:
Dewa United FC Boyong Robi Darwis dari Persib setelah Lepas 2 Pemain
Pasif di Bursa Transfer, Presiden Persija Tak Menampik soal Kesulitan Finansial
Dengan alasan itu, Bojan Hodak harus mencoret Daisuke Sato asal Filipina dan Tyronne asal Spanyol meski masih memiliki kontrak. Sehingga Persib Bandung memiliki jumlah enam pemain asing.
“Sato dan Tyronne, mereka harus pergi dengan status pinjaman,” ujar Bojan Hodak di Stadion Sidolig, Bandung, Rabu (29/11).
Meski demikian, pelatih asal Kroasia ini tidak mengetahui tim mana yang akan diperkuat kedua pemain asingnya itu. Baik itu Daisuke Sato maupun Tyronne.
“Saya tidak tahu, mungkin ke Thailand atau mungkin menuju tempat lainnya, saya tidak tahu. Itu semua tergantung mereka,” tegasnya.
Dengan dicoretnya Daisuke Sato dan Tyronne, maka Persib Bandung tetap memiliki enam pemain asing dalam mengarungi putaran kedua Liga 1 2023/2024.
Selain Kevin Ray Mendoza dan Stefano Beltrame, empat pemain asing Persib Bandung lainnya adalah Nick Kuipers (Belanda), Alberto Rodriguez (Spanyol), David da Silva, dan Ciro Alves (Brasil).(Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Deportivo Alaves: Waktunya Move On
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Leeds United: The Citizens Cari Pelampiasan
Hasil Super League 2025/2026: Persija Persembahkan Kemenangan di HUT ke-97
Disaksikan Lebih dari 56 Ribu Penonton, Laga Persija vs PSIM Pecahkan Rekor Super League Musim Ini
7 Fakta dan Statistik Menarik Chelsea vs Arsenal: The Gunners Sulit Dikalahkan
Massimiliano Allegri Bocorkan Rencana AC Milan pada Bursa Transfer Januari
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi