Super League
Bojan Hodak Angkat Bicara soal Saddil Ramdani yang Marah karena Diganti
BolaSkor.com - Pelatih Bojan Hodak memberi penjelasan soal Saddil Ramdani yang marah pada laga Persib versus Persis dalam lanjutan Super League 2025/2026, di Stadion GBLA, Bandung, Senin (27/10).
Saddil menunjukkan kekecewaannya saat diganti Adam Alis. Bahkan pemilik nomor punggung 67 itu melemparkan botol air mineral dan menggebrak bench pemain.
Baca Juga:
Persib Bandung Tumbangkan Persis Solo 2-0, Bojan Hodak Tetap Murka kepada Wasit
Hasil Super League 2025/2026: Persib Raih 3 Poin Usai Bungkam Persis di GBLA
Link Streaming Persib Bandung vs Persis Solo Senin 27 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
View this post on Instagram
Bojan memaklumi sikap yang dilakukan Saddil. Apalagi pertandingan baru berjalan selama 31 menit.
“Tentu saja pemain tidak senang ketika ada pemain yang ditarik keluar,” ujar Bojan usai pertandingan.
Alasan Saddil Diganti
Namun pelatih asal Kroasia ini memiliki alasan untuk mengganti Saddil. Faktor utamanya karena Persib Bandung kehilangan satu pemain akibat kartu merah yang dialami Luciano Guaycochea pada menit ke-28.
“Saya menggantinya karena alasan taktikal. Jadi saya memerlukan pemain yang tampil lebih baik dalam bertahan,” katanya.
Bojan mengaku bisa saja menarik Beckham Putra ketimbang Saddil. Namun dia masih memerlukan pemilik nomor punggung 7 itu lantaran memiliki kemampuan bertahan lebih baik.
“Saddil lebih bagus dalam menyerang dan dia tidak beruntung. Karena ketika dirinya bermain, dia harus diganti akibat kami perlu satu pemain dengan kemampuan bertahan yang lebih baik. Kami harus mengubah sistemnya,” jelasnya.
Bangga Menang dengan 10 Pemain
Johan Kristiandi
18.259
Berita Terkait
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bungkam Korea Selatan 5-0 di Laga Pembuka
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Karena Taktik Bola Mati Arsenal, PGMOL Didesak Lakukan Perubahan Aturan
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah