BMB Motorsport Lakukan Penyegaran Mobil di Kejurnas Speed Offroad

Hendry WibowoHendry Wibowo - Minggu, 02 September 2018
BMB Motorsport Lakukan Penyegaran Mobil di Kejurnas Speed Offroad
Tim BMB Motorsport (BMB Motorsport)

BolaSkor.com – Hari kedua Kejurnas Speed Offroad seri II yang berlangsung 1-2 September di Sirkuit Tembong Jaya, Serang, Banten, tim BMB Motorsport – Bank BJB Offroad kembali hadir dengan kekuatan terbaiknya. Terutama di tim A yang terdiri dari H. Rihan Variza, Tb. Adhi, Dadan Pohang, dan Tb. Deyang.

Untuk balapan seri kedua ini, tunggangan Dadan Pohang mengalami penyegaran di sektor tenaga mobil. “Kami mengganti piston lama dengan piston baru,” beber Arief Indiarto, pereli nasional yang khusus menangani mobil dengan nomor lambung 5 ini. “Mobilnya jadi lebih bertenaga. Kemarin (Sabtu) kami mencatat waktu lebih bagus,” kata Dadan Pohang.

Turun di Grup G4, mobil Dadan Pohang dengan navigator RI. Firmana memang mencatat waktu lebih baik. Di SS (Special Stage/Trayek Khusus) 1 mencatat waktu terbaik 3 menit 26,148 detik. Kemudian dipertajam lagi menjadi 3 menit 20,805 detik di SS 2. “Saya optimis, hari ini akan menghasilkan waktu yang lebih baik lagi,” kata Dadan Pohang yang hingga SS 2 menempati posisi 2.

Sementara penyempurnaan dilakukan tunggangan Tb. Adhi di sektor kaki-kaki. Suspensi lamanya disempurnakan. Dengan sokbreaker yang sudah disetel menyesuaikan gaya berkendaranya.

Kini mobil Tb. Adhi dengan navigator Popeye Aditia juga mampu menghasilkan catatan waktu yang lebih baik dan menjadi terbaik di grup G5.2. Hasil yang diraih dua pembalap BMB Motorsport juga tidak kalah baiknya. Hanya saja nasib kurang baik dialami H. Rihan Variza. Di SS 1, mobil dengan nomor lambung 55 ini mengalami kendala.

Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com

Kejurnas BMB Motorsport Balap nasional Speed Offroad
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Bagikan