Bintang Laga Kamerun Vs Brasil: Vincent Aboubakar dan Kartu Merah yang Terasa Manis

Aktor di balik kekalahan Brasil itu adalah Vincent Aboubakar.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 03 Desember 2022
Bintang Laga Kamerun Vs Brasil: Vincent Aboubakar dan Kartu Merah yang Terasa Manis
Vincent Aboubakar (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Brasil di luar dugaan kalah 1-0 dari Kamerun pada matchday 3 Grup G Piala Dunia 2022, di Lusail Stadium, Sabtu (3/12) dini hari WIB. Aktor di balik kekalahan Tim Samba itu adalah Vincent Aboubakar.

Brasil mengusung misi menyelesaikan babak grup dengan nilai sempurna. Apalagi, kemenangan akan semakin meyakinkan Brasil melaju ke 16 besar dengan status juara grup.

Namun, pada sisi lain, Kamerun juga punya misi pribadi. Lions Indomptables butuh kemenangan untuk menjaga asa ke babak berikutnya.

Unggul kualitas pemain, Brasil menekan Kamerun hampir di sepanjang pertandingan. Fred dan kolega mencatatkan penguasaan bola hingga 65 persen.

Baca Juga:

Bintang Laga Polandia Vs Argentina: Alexis Mac Allister Meringankan Beban Tim Tango

16 Besar Piala Dunia 2022: Australia Tidak Takut Hadapi Lionel Messi dkk

Belajar dari Pengalaman, Lionel Messi Enggan Pandang Australia Sebelah Mata

Jumlah peluang juga berjarak jauh. Jika Brasil melepaskan 21 tembakan, Kamerun hanya tujuh.

Namun, unggul statistik tidak membuat Brasil keluar sebagai pemenang. Kamerun justru mencuri gol pada masa injury time. Sundulan Vincent Aboubakar membuat jala gawang Brasil terkoyak.

Gol tersebut membuat Aboubakar sangat semringah. Ia merayakan gol dengan membuka jerseynya. Walhasil, sang striker mendapatkan kartu merah karena sebelumnya sudah mengantongi satu kartu kuning.

Kendati harus keluar lapangan, tetapi gol Aboubakar memang terasa manis. Gol itu membuat Brasil merasakan kekalahan pertama kali setelah sebelumnya selalu menang dalam tujuh laga terakhir versus wakil Afrika.

Selain itu, Aboubakar menjadi pemain pertama yang bisa membobol gawang Brasil di Piala Dunia 2022. Sebab, sebelumnya pertahanan Brasil dikenal kukuh dan sulit ditembus.

Kartu merah juga membuat Aboubakar mengikuti jejak Zinedine Zidane. Ia menjadi pemain pertama yang mendapatkan kartu merah dan mencetak gol pada satu laga Piala Dunia sejak Zidane melakukannya di final 2006.

Tentunya, dengan usia matang, yakni 30 tahun, Vincent Aboubakar memiliki alasan kuat berani membuka jersey untuk merayakan gol kendati sudah mendapatkan kartu kuning sebelumnya. Ada luapan emosi yang mendalam dari sang kapten.

Bintang Laga Piala Dunia 2022 Vincent Aboubakar Breaking News Timnas kamerun Timnas Brasil Piala dunia 2022 Piala Dunia 2022 Qatar
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.624

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming Eintracht Frankfurt vs Liverpool, Kamis 23 Oktober 2025
Nonton laga Eintracht Frankfurt vs Liverpool di Liga Champions 2025/2026, Kamis (23/10) dini hari WIB. The Reds dalam tekanan usai empat kekalahan beruntun. Cek link streaming dan jadwal lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Link Streaming Eintracht Frankfurt vs Liverpool, Kamis 23 Oktober 2025
Liga Indonesia
Persija Selalu Menang Tanpa Bruno Tubarao, Mauricio Souza Sampaikan Pembelaan
Mauricio Souza yakin Bruno Tubarao akan memberikan pengaruh positif untuk Persija Jakarta.
Rizqi Ariandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Persija Selalu Menang Tanpa Bruno Tubarao, Mauricio Souza Sampaikan Pembelaan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Kalah Lagi, The Reds?
Liverpool datang dengan empat kekalahan beruntun jelang laga di markas Frankfurt. Mampukah Mohamed Salah cs bangkit di Liga Champions?
Johan Kristiandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Prediksi dan Statistik Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Kalah Lagi, The Reds?
Inggris
Erling Haaland Samai Cristiano Ronaldo, Pep Guardiola Pilih Puji Pemain Lain
Dengan 12 pertandingan beruntun selalu mencetak gol, Haaland sukses menyamai pencapaian Cristiano Ronaldo.
Yusuf Abdillah - Rabu, 22 Oktober 2025
Erling Haaland Samai Cristiano Ronaldo, Pep Guardiola Pilih Puji Pemain Lain
Liga Indonesia
Link Streaming PSIM Yogyakarta vs Dewa United Banten FC, Live Sebentar Lagi
Laga PSIM vs Dewa United Banten FC akan berlangsung sebentar lagi.
Rizqi Ariandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Link Streaming PSIM Yogyakarta vs Dewa United Banten FC, Live Sebentar Lagi
Timnas
Nova Arianto Puas dengan Progres Timnas Indonesia U-17 Jelang Tampil di Piala Dunia U-17 2025
Timnas Indonesia U-17 tengah menjalani pemusatan latihan atau TC di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA).
Rizqi Ariandi - Rabu, 22 Oktober 2025
Nova Arianto Puas dengan Progres Timnas Indonesia U-17 Jelang Tampil di Piala Dunia U-17 2025
Liga Indonesia
PSIM Yogyakarta vs Dewa United Banten FC, Jan Olde Riekerink Tak Sabar Adu Taktik dengan Paul van Gastel
Jan Olde Riekerink akan beradu taktik dengan Jean-Paul van Gastel.
Rizqi Ariandi - Rabu, 22 Oktober 2025
PSIM Yogyakarta vs Dewa United Banten FC, Jan Olde Riekerink Tak Sabar Adu Taktik dengan Paul van Gastel
Italia
Napoli Catat Hasil Terburuk sejak 1997, Cerminan Rapor Jelek Antonio Conte di Liga Champions
Kekalahan memalukan 2-6 dari PSV Eindhoven menjadi sejarah buruk bagi Antonio Conte dan Napoli.
Yusuf Abdillah - Rabu, 22 Oktober 2025
Napoli Catat Hasil Terburuk sejak 1997, Cerminan Rapor Jelek Antonio Conte di Liga Champions
Liga Champions
Juventus Sedang Rapuh, Xabi Alonso Tidak Mau Real Madrid Lengah
Real Madrid akan menjamu Juventus di Stadion Santiago Bernabeu pada laga lanjutan Liga Champions, Kamis (23/10) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 22 Oktober 2025
Juventus Sedang Rapuh, Xabi Alonso Tidak Mau Real Madrid Lengah
Italia
Napoli Dibantai PSV Eindhoven, Antonio Conte Ogah Ubah Taktik
Napoli menelan kekalahan telak 2-6 saat tandang ke markas PSV Eindhoven pada laga lanjutan Liga Champiions 2025-2026, Rabu (22/10) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 22 Oktober 2025
Napoli Dibantai PSV Eindhoven, Antonio Conte Ogah Ubah Taktik
Bagikan