Timnas Indonesia U-16 Gelar Internal Game, Bima Sakti Ungkap Targetnya
BolaSkor.com - Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-16 di lapangan latihan Jakarta International Stadium (JIS) memasuki hari ketiga pada Sabtu (5/3). Di hari ketiga itu, para pemain menjalani game internal.
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, ingin melihat sejauhmana kemampuan dan kondisi para pemainnya setelah menjalani serangkaian latihan termasuk tes fisik pada 3 dan 4 Maret lalu.
Dalam game internal ini, Bima Sakti membagi para pemainnya ke dalam tiga tim. Semua pemain mendapat kesempatan unjuk kemampuan.
"Dengan kegiatan ini, saya dan tim pelatih bisa melihat langsung kemampuan mereka sesungguhnya di atas lapangan. Sekaligus melihat sejauhmana mereka menyerap dan memahami ilmu latihan yang kami berikan,” kata Bima Sakti.
Baca Juga:
Bima Sakti Tekankan Kriteria di Timnas Indonesia U-16
Persija Jadi Klub dengan Pemain Terbanyak di TC Timnas Indonesia U-16
Bima Sakti berharap para pemain yang saat ini bergabung dalam TC Timnas Indonesia U-16 bisa mengikuti seluruh kegiatan dengan serius dan penuh tanggung jawab.
Pasalnya, Bima Sakti akan menerapkan sistem promosi dan degradasi demi mendapatkan tim terbaik untuk tampil di Piala AFF U-17.
"Yang jelas, Piala AFF U-17 akan berlangsung akhir Juli, sehingga kami ada waktu untuk membentuk tim,” ujar Bima Sakti.
Rizqi Ariandi
7.429
Berita Terkait
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar