Bima Sakti Menang Mutlak dalam Voting Pemilihan Pelatih Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Bima Sakti Tukiman jadi satu dari dua kandidat pelatih Timnas Indonesia dalam voting yang digelar Komite Eksekutif (Exco) PSSI. Nama lainnya adalah Luis Milla Aspas.
Dari sembilan peserta yang hadir pada rapat Exco di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Minggu (21/10), seluruhnya memberikan suara kepada Bima. Adapun, pemilik suara dalam voting pemilihan pelatih Timnas Indonesia adalah Exco yang berjumlah 12 orang plus dua Wakil Ketua Umum dan satu Ketua Umum PSSI.
"Iya lewat voting, tadi disampaikan, Exco kalau mengambil keputusan kan ditanya satu-satu. Untuk diminta pendapatnya. Sebenarnya bukan semata-mata voting, Exco juga harus mengutarakan pendapatnya," ujar anggota Exco, Yoyok Sukawi saat dihubungi BolaSkor.com.
"Tadi hampir semua (Exco) setuju, karena kan Milla sudah ditunggu berkali-kali kan tidak datang," katanya menambahkan.
Menurut Yoyok, Bima menang mutlak dalam pengambilan suara pelatih Timnas Indonesia. Bahkan dari peserta yang hadir, tidak ada yang memilih Milla.
"Tadi yang datang di rapat itu, sekitar sembilan, tadi itu semua kok setuju. Bulat," imbuh Yoyok.
Tugas pertama Bima adalah menangani Timnas Indonesia di Piala AFF yang bakal digelar pada 8 November 2018.
Muhammad Adiyaksa
1.188
Berita Terkait
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia