Bhayangkara FC 1-1 Borneo FC: Marinus Selamatkan The Guardian dari Kekalahan
BolaSkor.com - Bhayangkara FC hanya mampu bermain imbang 1-1 kontra Borneo FC, pada laga pekan ke-11 Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta, Minggu (27/5).
Dalam pertandingan tersebut, Bhayangkara FC mengambil alih jalannya laga di menit-menit awal. Borneo FC hanya sesekali melancarkan serangan ke jantung pertahanan The Guardian.
Namun, Borneo FC yang mampu mencetak gol melalui Marlon da Silva pada menit ke-26. Bola hasil sepakan pojok tidak bisa diantisipasi dengan baik oleh pemain belakang Bhayangkara FC.
Bola liar pun disambar Marlon da Silva dengan sontekan. Bola melewati Awan Setho. Skor 1-0 untuk Borneo FC bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Bhayangkara FC mampu menyamakan kedudukan melalui Marinus Manewar pada menit ke-62. Bola hasil tendangan bebas kaki kanan Muhammad Hargianto diteruskan Jajang Mulyana dengan backheel.
Bola diterima Marinus di depan gawang Borneo FC. Marinus langsung menendang bola dengan kaki kanannya. Skor 1-1 untuk kedua tim bertahan hingga pertandingan usai.
Hasil ini membuat Bhayangkara FC naik ke posisi 11 klasemen sementara Liga 1 2018 dengan raihan 14 poin dari 11 laga. Sedangkan Borneo FC di posisi ke-10 dengan perolehan poin sama dengan Bhayangkara FC, namun unggul produktivitas gol.
Susunan pemain Bhayangkara FC Vs Borneo FC:
Bhayangkara FC: Awan Setho; Alsan Sanda, Jajang Mulyana, Vladimir Vujovic, Faturochman; Yu Jun, Hargianto, Vendry Mofu, Paulo Sergio; Komazec, Subo Seto.
Pelatih: Simon McMenemy
Borneo FC: Nadeo; Azamat, Edy, Leonard Tupamahu; Umanailo, Faubert, Lopicic, Sutan Samma, Wahyudi Hamisi; Lerby, Marlon.
Pelatih: Dejan Antonic
Tengku Sufiyanto
17.897
Berita Terkait
Marc Guehi Tidak Sabar Main Bareng Phil Foden dan John Stones di Manchester City
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Arsenal: Misi The Gunners Kunci Tiket 16 Besar
Resmi Gabung Manchester City, Marc Guehi Senang Berada di Klub Terbaik Inggris
Jadwal Lengkap Liga Champions, Arsenal dan Bayern Munchen Bisa Amankan Tiket ke 16 Besar
Indonesia Masters 2026 Siap Bergulir, Atlet Dunia Bakal Ramaikan Istora Senayan
PBSI Targetkan 2 Medali di Indonesia Masters 2026, Atlet Muda Siap Unjuk Gigi
Cristian Gonzales Minta John Herdman Tidak Hanya Fokus ke Piala AFF 2026
Ketemu Bulgaria, Erick Thohir Yakin Mental Timnas Indonesia Akan Terasah
Ada Bulgaria, Ini Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
Jonatan Christie Batal Tampil di Indonesia Masters 2026