Bezzecchi Ungkap Alasan Menolak Pinangan Pramac

Marco Bezzecchi akhirnya mengungkapkan alasan kenapa dirinya tetap setia di VR46.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 04 Januari 2024
Bezzecchi Ungkap Alasan Menolak Pinangan Pramac
Marco Bezzecchi (twitter/VR46RacingTeam)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Marco Bezzecchi akhirnya mengungkapkan alasan kenapa dirinya tetap setia di VR46. Pembalap asal Italia ini mengaku bertahan karena merasa VR46 merupakan tempat yang tepat untuk mengeluarkan seluruh kemampuannya.

Padahal banyak keuntungan besar yang bisa didapat Bezzecchi jika menerima tawaran Pramac. Salah satunya adalah dapat menggunakan motor terbaru Ducati. Namun sayangnya Bezzecchi menolak hal tersebut. Murid dari Valentino Rossi ini lebih memilih menggunakan motor lama Ducati.

“Ini adalah pilihan dengan sepenuh hati. Namun saya tidak menampik banyak memikirkan tentang hal ini. MotoGP di era saat ini tidak mudah dan kamu tidak boleh salah dalam memutuskan sesuatu,” kata Bezzecchi.

“Ini juga merupakan pilihan hidup dan saya senang dengan tempat saya saat ini. Karena sudah menjadi kebiasaan saya memberikan yang terbaik dan harus ada kondisi untuk melakukannya. Di VR46 saya bisa menempatkan posisi untuk berkendara secara 100 persen,” lanjutnya.

Terkait hal ini, Bezzecchi turut menyinggung kepindahan Luca Marini ke Honda. Pembalap berumur 25 tahun ini mengaku sempat terkejut saat saudara tiri Valentino Rossi itu memutuskan untuk hengkang.

“Jujur, sebelum menandatangani kontrak untuk bertahan di VR46, saya tidak tahu Luca akan pindah ke Honda. Juga dari yang saya tahu itu keputusannya di menit terakhir,” ujar Bezzecchi.

“Karena itu, saya tetap mrneprtahankan antusiasme seperti biasa. Sama seperti yang saya rasakan ketika menandatangani kontrak dengan tim Valentino Rossi,” jelasnya.

Penulis: Bintang Rahmat

Motogp Marco Bezzecchi
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.995

Berita Terkait

MotoGP
Debut di MotoGP 2026, Toprak Razgatlioglu Disebut Sebagai 'The Next Casey Stoner'
Juara World Superbike (WSBK) tiga kali, Toprak Razgatlioglu, akan melakoni debut di MotoGP 2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 03 Januari 2026
Debut di MotoGP 2026, Toprak Razgatlioglu Disebut Sebagai 'The Next Casey Stoner'
MotoGP
5 Rekor Valentino Rossi yang Bisa Dipecahkan Marc Marquez di MotoGP 2026
Setidaknya ada lima rekor milik Valentino Rossi yang bisa dipecahkan Marc Marquez pada MotoGP 2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 03 Januari 2026
5 Rekor Valentino Rossi yang Bisa Dipecahkan Marc Marquez di MotoGP 2026
MotoGP
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
Juara dunia MotoGP 2025, Marc Marquez, mengungkapkan sejumlah nama yang akan menjadi pesaing terberatnya pada 2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
MotoGP
CEO Aprilia Pede Marco Bezzecchi Bisa Bersaing dengan Marc Marquez di MotoGP 2026, Siap Runtuhkan Dominasi Ducati
CEO Aprilia, Massimo Rivola, percaya diri bahwa timnya bisa meruntuhkan dominasi Ducati pada MotoGP 2026 mendatang.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 30 Desember 2025
CEO Aprilia Pede Marco Bezzecchi Bisa Bersaing dengan Marc Marquez di MotoGP 2026, Siap Runtuhkan Dominasi Ducati
MotoGP
Di MotoGP 2026, Alex Marquez Adalah Rival Marc Marquez, Bukan Adik-Kakak
Keduanya melewati musim 2025 secara gemilang dengan finis di posisi pertama dan kedua.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 26 Desember 2025
Di MotoGP 2026, Alex Marquez Adalah Rival Marc Marquez, Bukan Adik-Kakak
MotoGP
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi memenangi MotoGP Valencia 2025 yang digelar di Sirkuit Ricardo de Tormo.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
MotoGP
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi, sukses memenangi balapan utama MotoGP Portugal 2025.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
MotoGP
Hasil MotoGP Malaysia 2025: Alex Marquez Juara, Pecco Bagnaia Gagal Finis
Disusul Pedro Costa di posisi kedua.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 26 Oktober 2025
Hasil MotoGP Malaysia 2025: Alex Marquez Juara, Pecco Bagnaia Gagal Finis
MotoGP
Hasil MotoGP Australia 2025: Raul Fernandez Raih Kemenangan Perdana, Pecco Bagnaia Masih Terpuruk
Juara dunia Moto3 Junior 2018 itu meraih kemenangan perdananya di kasta tertinggi kompetisi balap motor dunia.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 19 Oktober 2025
Hasil MotoGP Australia 2025: Raul Fernandez Raih Kemenangan Perdana, Pecco Bagnaia Masih Terpuruk
MotoGP
Jadwal dan Link Streaming MotoGP Australia 2025 Minggu 19 Oktober, Balapan Sedang Berlangsung
MotoGP Australia 2025 tetap seru memperlihatkan pertarungan Alex Marquez dan Francesco Bagnaia untuk memperebutkan posisi kedua.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 19 Oktober 2025
Jadwal dan Link Streaming MotoGP Australia 2025 Minggu 19 Oktober, Balapan Sedang Berlangsung
Bagikan