Besok, Keputusan Terkait Formula E Indonesia Keluar
BolaSkor.com - Direktur Komunikasi Formula E Indonesia 2020, Dhimam Abror, mengungkapkan keputusan mengenai ajang tersebut akan keluar pada Jumat (14/2). Nantinya pengumuman bakal dihadiri JAKPRO, FEO, dan DPR.
Polemik terkait kepastian lokasi balapan Formula E belum menemui titik terang. Sempat mendapat larangan, pada akhirnya balapan mobil listrik tersebut akhirnya diperbolehka berlomba di kawasan sekitar Monas.
Sebelumnya, Mensesneg mengeluarkan larangan Formula E digelar di sekitar Monas. Hal tersebut disebabkan banyak alasan, termasuk di antaranya terdapat kantor pemerintahan, istana negara, serta cagar budaya.
Baca Juga:
Hingga kini belum ada keputusan terkait di mana Formula E 2020 akan berlangsung. Namun, Dhimam Abror berjanji pengumuman bakal berlangsung pada Jumat besok.
“Secara resmi tunggu pengumuman resmi, tapi memang ada surat itu. Tetapi nanti Jumat akan ada preskon Pak Anies bersama FEO di Thamrin 10. Semua akan umumkan resmi Jumat,” ujar Dhimam.
“Kami sudah ada timetable, tapi itu ada materi-materi yang harus kita produksi. Kemudian ada materi yang tinggal merenovasi atau melapisi, seperti lintasan trek tinggal dilapisi saja.”
“Gelora Bung Karno jadi alternatif? Kami lihat dahulu pelaksanaan pertama, kami evaluasi seperti apa, plus minus seperti apa, baru kita bicara opsi lain,” lanjutnya.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Adellia Persembahkan Medali Emas Ke-4 Indonesia di Islamic Solidarity Games 2025
Depak Alfredo Vera, Madura United Datangkan Eks Asisten Alexandre Gama
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta