Bersilaturahmi di Lapangan Basket
BolaSkor.com - Olahraga tak hanya ajang mencari menang atau kalah. Silaturahmi dan pertemanan juga bisa dibentuk dalam suatu kompetisi.
Hal itu yang ditekankan Bank BCA saat mengikuti Liga Jasa Keuangan 2023. Bank yang identik dengan warna biru itu ingin menjalin silaturahim dengan sesama penyedia jasa keuangan di Indonesia.
“Kami senang dapat mendukung perhelatan ‘Liga Jasa Keuangan’ tahun ini. Kami melihat kegiatan ini dapat menjadi sarana bagi lembaga menguji sportivitas mereka, dan dalam waktu bersamaan membangun koneksi yang dapat membuahkan persahabatan dan membuka potensi kerja sama antar lembaga," ujar Wakil Presiden Direktur BCA, Armand Hartono.
Sebagai bagian dari ekosistem keuangan nasional, BCA berkomitmen untuk senantiasa mempererat hubungan antar lembaga keuangan.
Hal ini dilakukan BCA tidak hanya melalui kerja sama dalam bisnis, tetapi juga dengan berbagai kegiatan yang dapat meningkatkan persahabatan antar lembaga, seperti olahraga.
Komitmen ini pun secara nyata dituangkan BCA dengan menjadi sponsor utama dalam perhelatan Liga Basket “Liga Jasa Keuangan 2023” yang akan berlangsung mulai, Sabtu (29/7) hingga November 2023.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Serie A: Sempat Tertinggal Dua Gol, Inter Milan Hajar Pisa 6-2
Mills Jalin Kolaborasi Strategis dengan Shin Tae-yong Academy
Hasil Super League 2025/2026: Persija Jakarta Kalahkan Madura United 2-0 di GBK
Pemain Diaspora Timnas Indonesia Banjiri Super League, John Herdman Beri Dukungan
Kelme Juga Jadi Apparel Resmi Timnas Futsal Indonesia
Link Streaming Persija Jakarta vs Madura United di Super League 2025/2026, 23 Januari 2026
Persija Jakarta Gaet Shayne Pattynama dengan Kontrak Jangka Panjang
Cerita Lucu Luka Modric di Rumah Striker AC Milan: Jadi Objek Foto
Pemain Persija Lebih Termotivasi karena Ditonton Pelatih Timnas John Herdman
Persija Krisis Pemain Utama, Mauricio Souza Percaya dengan Pengganti