Berpisah dengan Persija, Hersus Sampaikan Perpisahan untuk The Jakmania

Persija Jakarta telah resmi melepas Heri Susanto sebelum berlaga di Liga 1 2021.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Minggu, 23 Mei 2021
Berpisah dengan Persija, Hersus Sampaikan Perpisahan untuk The Jakmania
Heri Susanto. (Instagram)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta telah resmi melepas Heri Susanto jelang Liga 1 2021. Kabarnya pemain yang kerap disapa Hersus ini akan bergabung dengan Persis Solo untuk kompetisi tahun 2021.

Heri Susanto bergabung bersama Persija pada tahun 2019. Selepas tidak perpanjang kontrak dengan Persija, mantan Persiba Balikpapan ini memgucapkan terima kasih kepada manajemen dan The Jakmania. Menurut Hersus, keduanya merupakan sosok penting dalam perjalanan kariernya.

"Terima kasih kepada seluruh manajemen, pemain, pelatih dan ofisial Persija atas waktu dan kebersamaannya selama tiga tahun ini. Tiga final, 1 gelar juara dan puluhan pertandingan merupakan sebuah momen indah yang akan saya kenang selamanya," tulis Hersus di akun Instagramnya.

"Kepada seluruh the Jakmania yang saya cintai, terima kasih atas kebersamaan tiga tahun di antara kita. Saya masih ingat, ketika pertandingan resmi perdana bersama Persija di Sleman pada Piala Presiden 2019, nyanyian dan koreo kalian membuat saya yakin tidak salah memilih pelabuhan karier."

Baca Juga:

Persija Jakarta Resmi Lepas Sandi Sute dan Heri Susanto

Ketum The Jakmania Senang jika Persija Dilatih Luis Milla

"Kalian selalu berada di hati ini. Kalian pertama yang mengkritik bila saya tampil tidak maksimal, dan kalian pulalah yang terdepan memberi dukungan bila saya mampu bangkit dan mencetak gol. Kalian juga yang membukakan "kamar ganti yang dikunci". Ketika pintu tersebut dibuka, saya selalu berambisi tampil sekuat tenaga demi lambang monas di dada," tambahnya.

Lebih lanjut, Heri juga melihat peran The Jakmania membuatnya menjadi pemain yang lebih baik dibandingkan dengan sebelumnya. Pada salam perpisahannya kali ini Heri Susanto menyinggung sosok Bambang Pamungkas dan Andritany Ardhiyasa.

"Kalian membuat saya diterima layaknya masyarakat Jakarta. Berada di kotanya para juara memaksa harus memiliki mental pemenang dan saya akan terus berusaha merawat itu sampai kapanpun," ujar Hersus

"Kepada seluruh The Jakmania, saya bukan pujangga, pun juga bukan Mas Bambang Pamungkas ataupun @andritany yang lihai menulis. Namun dalam momen ini, karena sangat spesial, maka saya berusaha untuk pertama kalinya membuat jari ini menari. Saya pamit, sampai jumpa di lain waktu," pungkas Hersus.

Persija jakarta Heri susanto Breaking News Liga 1
Posts

4.870

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Final Piala Super Spanyol memanas! Real Madrid dan Barcelona bentrok dalam El Clasico sarat balas dendam. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan susunan pemain terkuat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Bagikan