Premier League
Berpisah dengan Chelsea, Enzo Maresca Disebut Menuju Manchester United
BolaSkor.com - Chelsea resmi berpisah dengan pelatih asal Italia, Enzo Maresca. Kabar ini diumumkan secara resmi melalui rilis resmi klub pada Kamis (1/1) malam WIB.
Dalam rilisnya itu, Chelsea menyampaikan apresiasi terhadap kiprah Enzo Maresca selama menukangi The Blues.
Enzo Maresca menukangi Chelsea dari Juli 2024. Ia didatangkan setelah membawa Leicester City juara Championship musim 2023/2024 sekaligus membuat The Foxes promosi ke Premier League musim depannya.
Baca Juga:
Akhir 2025 Chelsea: Ditahan Imbang Bournemouth 2-2 di Stamford Bridge
Kena Akumulasi Kartu, Moises Caicedo Absen pada Laga Manchester City vs Chelsea
Di Chelsea, Maresca berhasil memberikan dua trofi, yakni juara UEFA Conference League 2024/2025 dan FIFA Club World Cup 2024/2025.
Total, Maresca memimpin Chelsea dalam 92 pertandingan. Dari 92 pertandingan itu, 55 di antaranya berakhir dengan kemenangan, 16 laga imbang, dan menelan 21 kekalahan.
Adapun perpisahan ini sejatinya sudah diprediksi mengingat Enzo Maresca merasa tidak mendapatkan dukungan penuh dari manajemen.
"Chelsea Football Club dan Pelatih Kepala Enzo Maresca telah berpisah. Selama masa jabatannya di Klub, Enzo memimpin tim meraih kesuksesan di UEFA Conference League dan Piala Dunia Antarklub FIFA," tulus keterangan resmi Chelsea.
"Prestasi tersebut akan tetap menjadi bagian penting dari sejarah Klub baru-baru ini, dan kami berterima kasih atas kontribusinya kepada Klub."
"Dengan tujuan utama yang masih harus diperjuangkan di empat kompetisi termasuk kualifikasi untuk Liga Champions, Enzo dan Klub percaya bahwa perubahan ini memberi tim peluang terbaik untuk mengembalikan performa mereka di musim ini."
"Kami mendoakan yang terbaik untuk Enzo di masa depan."
Enzo Maresca Bersiap Menuju Manchester United
Rizqi Ariandi
7.626
Berita Terkait
Breaking News, Chelsea Resmi Berpisah dengan Enzo Maresca
Breaking News! Chelsea Pecat Enzo Maresca Tepat di Hari Pertama Tahun 2026
Main Lawan Persijap di Awal Tahun, Persija Tak Kenal Tanggal Merah
Termasuk Thoriq Alkatiri, 15 Wasit Indonesia Masuk Daftar Wasit FIFA 2026
Link Streaming Sunderland vs Manchester City, Jumat 2 Januari 2026
Pep Guardiola Tidak Yakin Tinggal Dua Tim yang Berpacu di Jalur Juara Premier League
Jordi Amat Bicara Laga Persib vs Persija di Tengah Ketatnya Persaingan Papan Atas
Kai Havertz dan Gabriel Jesus Kembali, Mikel Arteta Dihadapkan pada Keputusan Sulit soal Viktor Gyokeres
Dirumorkan ke Persija Jakarta, Ezra Walian Pilih Fokus Bantu Persik Kediri
Terungkap, Luka Modric Berencana Gantung Sepatu di Real Madrid, Bukan AC Milan