Berlangsung Ketat, Neymar Selamatkan Barcelona Dari Terjangan Atletico MadridLeg Pertama Perempat Final Liga Champions

BolaSkorBolaSkor - Selasa, 01 April 2014
Berlangsung Ketat, Neymar Selamatkan Barcelona Dari Terjangan Atletico Madrid<!--idunk-->Leg Pertama Perempat Final Liga Champions
Berlangsung Ketat, Neymar Selamatkan Barcelona Dari Terjangan Atletico MadridLeg Pertama Perempat Final Liga Champions
Barcelona- Terus menyerang sepanjang babak pertama, Barcelona harus puas bermain imbang 1-1 melawan Atletico Madrid dalam leg pertama babak perempat final Liga Champions musim ini. Atletico Madrid yang bermain sebagai tim tamu di pertandingan ini, unggul terlebih dahulu di menit ke-56 melalui gol sensasional dari pemain pengganti, Diego Ribas yang menggantikan Diego Costa di babak pertama. Sedang gol balasan dari tuan rumah Barcelona dicetak oleh Neymar pada menit ke-71. Setelah bermain imbang 0-0 di babak pertama, tuan rumah Barcelona memulai inisiatif menyerang sejak awal babak kedua dimulai untuk membuka keunggulan di pertandingan ini. Trio lini depan Barcelona, yakni Cesc Fabregas-Lionel Messi-Neymar bermain lebih agresif dengan memanfaatkan kecepatan masing-masing. Asyik menyerang hingga 10 menit pertama babak kedua, justru Barcelona yang dikejutkan oleh tamunya, Atletico Madrid pada menit ke-56. Melalui tendangan keras kaki kanan dari luar kotak penalti, Diego Ribas berhasil membobol gawang Barcelona dan membawa Atletico Madrid unggul 1-0. Tertinggal satu gol, Barcelona kesetanan dalam menyerang. Menit ke-64, tendangan voli Sergio Busquets dari luar kotak penalti memaksa Thibaut Courtois melakukan penyelamatan gemilang untuk mengamankan gawang Atletico Madrid dari kebobolan. Serangan deras Barcelona akhirnya membuahkan hasil berupa gol penyeimbang kedudukan pada menit ke-71. Umpan terobosan jitu dari Andres Iniesta ke kotak penalti Atletico Madrid berhasil diselesaikan dengan akurat oleh Neymar melalui sepakan keras kaki kanan. Skor kembali imbang 1-1. Kedudukan kembali imbang, Blaugrana, julukan Barcelona, semakin menggila dalam menyerang. Menit ke-74, Andres Iniesta nyaris membawa Barca unggul 2-1 melalui tembakan keras kaki kanan dari luar kotak penalti. Namun lagi-lagi, usaha Iniesta masih bisa digagalkan oleh Courtois yang tampil cemerlang malam ini. Terus menyerang hingga akhir pertandingan, Barcelona gagal menambah gol. Skor imbang 1-1 pun bertahan hingga pertandingan usai. Hasil ini tentu sangat menguntungkan bagi Atletico Madrid, sebab di leg kedua mendatang yang akan berlangsung di kandang Atletico, Diego Costa dkk hanya cukup bermain imbang 0-0 untuk menyingkirkan Barcelona. Susunan Pemain Barcelona (4-3-3) 13-Pinto; 18-Alba, 3-Pique (15-Bartra 12'), 14-Mascherano, 22-Alves; 16-Busquets, 6-Xavi, 8-Iniesta; 10-Messi, 4-Fabregas (9-Sanchez 68'), 11-Neymar Atletico Madrid (4-4-2) 13-Courtois; 3-Luis, 2-Godin, 23-Miranda, 20-Juanfran; 5-Tiago, 6-Koke, 10-Turan (11-Rodriguez 77'), 14-Gabi; 9-Villa (24-Sosa 70'), 19-Costa (26-Diego 29')
Barcelona Neymar Diego Ribas Thibaut courtois Atletico Madrid Barcelona 1-1 atletico madrid Andres Iniesta
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan