Berkat Kehadiran Buah Hati, Mir Temukan Semangat Kembali
BolaSkor.com – Joan Mir akhirnya angkat bicara terkait situasi yang dihadapinya pada musim 2023 ini. Pembalap asal Spanyol ini mengaku sedang menghadapi tekanan besar.Wajar saja, sejak awal musim 2023 ini Mir belum pernah sama sekali mempersembahkan hasil manis.
Tercatat dari sembilan balapan yang dijalaninya, Mir hanya berhasil mendulang poin di satu balapan saja.
“Jelas ini menjadi tahun terburuk dalam karir saya. Banyak hal terjadi secara bersama-sama. Saya memang bisa menjalani hidup baik seperti yang saya suka, tetapi saya berada di bawah banyak tekanan sejak masih kecil,” ungkap Mir dikutip dari laman resmi MotoGP.
“Tekanan itu bisa dihadapi dengan melangkah maju atau tidak melanjutkan sama sekali. Pada tahun ini sebelum libur musim panas, kepala saya berkata, tenang dan mari kita prioritaskan,” tambahnya.
Beruntung Mir dapat menemukan semangatnya lagi di jeda libur musim panas. Berkat kehadiran buah hatinya, pembalap berusia 25 tahun itu kembali termotivasi.
“Libur ini sangat menyenangkan bagi saya. Saya cukup beruntung menjadi seorang ayah dan saya memikirkan hal ini, dalam momen yang sulit, memiliki secercah kegembiraan itu luar biasa. Ini memberikan saya kekuatan untuk terus berusaha,” kata Mir.
Sebagai langkah pertama, dikabarkan saat ini Mir sedang menjalani konsultasi dengan psikolog. Diharapkan melalui langkah ini, Mir dapat membawa perubahan di Honda.
“Saya sedang berkonsultasi dengan psikolog olahraga. Melakukan semua hal yang dibutuhkan karena saya ingin mengubah situasi di sekitar Honda. Saya tidak ingin mencari alternatif lain,” jelas Mir.
“Saya ingin bekerja di sini (Honda). Saya mempertimbangkan untuk tetap di rumah, tetapi saya yakin akan menyesali hal itu. Di saat saya memutuskan halnitu, saya harus yakin tidak akan menyesalinya di suatu hari nanti,” tegasnya.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara