Berikan Waktu Lebih untuk Solskjaer Benahi Manchester United
BolaSkor.com - Manchester United belum keluar dari nestapa ketika bermain di Old Trafford. Dalam lanjutan laga Liga Inggris kontra Arsenal, Minggu (01/11) malam WIB, Red Devils kalah 0-1 dari gol penalti Pierre-Emerick Aubameyang.
Hasil itu memastikan United tanpa kemenangan di Old Trafford pada ajang Liga Inggris dari tiga laga kontra Crystal Palace (1-3), Chelsea (0-0), dan Arsenal (1-3). Posisi United kini juga - ironisnya - rawan degradasi.
United ada di 15 klasemen dengan enam laga dan terpaut enam poin dari Sheffield United yang berada di zona degradasi. Ole Gunnar Solskjaer sudah melatih MU sejak Desember 2018 menggantikan Jose Mourinho dan performa klub masih inkonsisten.
Hal itu memicu isu pemecatan Solskjaer. Akan tapi menurut Bosnich Solskjaer harus diberi lebih banyak waktu lagi untuk membenahi United. Bosnich meminta kesabaran direksi dan suporter kepada legenda United tersebut.
Baca Juga:
Manchester United 0-1 Arsenal: Nestapa Setan Merah di Old Trafford Berlanjut
Kemenangan atas PSG dan RB Leipzig Bikin Manchester United Terlena
Teranyar Ditekuk Arsenal, Solskjaer Ungkap Alasan Manchester United Belum Menang di Kandang
"Anda akan selalu berbicara seputar manajer ketika segala sesuatunya tidak berjalan dengan baik. Sejauh menyangkut klub, saya akan keluar dan mengatakan dia orang kami sesederhana itu," kata Bosnich kepada Sky Sports.
"Kami telah mendukungnya di bursa transfer sebanyak yang kami bisa dan kami akan mendukungnya sekarang untuk memberinya waktu."
"Anda tidak bisa terus memecat dan mengganti manajer setiap beberapa musim dan berharap segalanya berjalan lancar. Saya tidak benar-benar tahu dari sudut mana orang-orang ini datang dari mengatakan singkirkan dia sekarang."
Bosnich berharap United tidak memiliki hobi ganti-ganti pelatih. Semenjak ditinggal Sir Alex Ferguson United telah mengganti manajer dari David Moyes, Louis van Gaal, hingga terakhir dilatih Jose Mourinho.
"Jika Anda akan membawa manajer lain masuk, dia akan keluar sendiri dan akan membutuhkan satu atau dua tahun lagi untuk membuat timnya sendiri, maka masih ada keraguan apakah mereka bisa mencapai level berikutnya," tambah Bosnich.
"Setidaknya Ole sudah berada di sana selama beberapa waktu dan dia tahu klub ini luar dalam, dia menyusun skuad yang bagus. Anda harus memberinya waktu itu untuk memenuhi potensi yang dia tunjukkan dalam 18 bulan pertama, dua tahun (menjadi manajer United)."
Arief Hadi
16.195
Berita Terkait
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester United vs Brighton, Waktu Bertanding Minggu (11/01) Pukul 23.30 WIB.
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal