Berharap Lahirnya Lindswell Kwok Baru
BolaSkor.com - Ketua Umum PB Wushu Indonesia (PB WI). Airlangga Hartanto, berharap banyak pada pemberian sertifikasi kepada pelatih yang dilakukan Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Selasa (14/7). Airlangga ingin Lindwell Kwok baru bermunculan di Tanah Air.
Dengan sertifikasi, pelatih wushu Indonesia jadi memiliki standar. Peningkatan pelatihan menjadi fokus Airlangga dalam kepemimpinannya.
“Cabor wushu adalah salah satu penggali medali emas tanah air dan ditangan para pelatih ini diharapkan lahir Lindswell-Lindswell baru,” ujar Airlangga.
Baca Juga:
Meski Ditolak Mayoritas Warganya, Tokyo Ngotot Gelar Olimpiade 2020
Pakar Kesehatan Jepang Nilai Olimpiade 2020 Bisa Jadi Penyebaran Virus Corona
“Terima kasih dan kami berikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bapak Menpora yang telah memfasilitasi pelaksanaan sertifikasi ini dan para narasumber serta panitia pelaksana," imbuh dia.
Selama menjabat sebagai ketua, Airlangga turut berperan dalam prestasi yang direbut wushu Indonesia mulai dari SEA Games 2017, Asian Games 2018, hingga SEA Games 2019.
Pada Asian Games 2018, wushu Indonesia melampaui target perolehan medali dengan berhasil mengumpulkan lima medali yang terdiri dari satu emas, satu perak, dan tiga perunggu. Medali emas dipersembahkan Lindwell di nomor Taijijian putri.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal