Berbalik 180 Derajat, Cillessen Tidak Mau Tinggalkan Barcelona
BolaSkor.com - Begitu cepat situasi berubah dalam dunia sepak bola. Pemain yang tadinya ingin pindah jadi tak ingin hengkang dan begitu juga sebaliknya. Contoh itu bisa dilihat pada kiper asal Belanda berusia 29 tahun, Jasper Cillessen.
Tadinya mantan kiper Ajax Amsterdam ingin meninggalkan Barcelona karena tidak suka dengan statusnya sebagai kiper pelapis Marc Andre ter Stegen. Cillessen jarang bermain dan sempat dihubungkan dengan banyak klub Eropa di bursa transfer musim panas.
Pada akhirnya, sampai bursa transfer musim panas berakhir, Cillessen tetap bertahan di klub yang sudah dibelanya dari tahun 2016 tersebut. Penjaga gawang kelahiran Nijmegen, 22 April 1989 kini memutuskan untuk bertahan di Camp Nou dan mengurungkan niatnya untuk hengkang.

"Apa yang saya inginkan adalah untuk bermain di level tertinggi sebisa mungkin. Tapi (nyatanya) tidak ada (tawaran) sesungguhnya, saya tidak punya tawaran kongkrit dan di atas segalanya, Barca memberitahu saya mereka tak ingin kehilangan saya," papar Cillessen kepada Sport-English.
"Apa yang dikatakan klub membuat saya merasa dihargai dan penting bagi saya mereka menunjukkan keyakinan kepada saya. Kami tidak berbicara dengan klub manapun dengan kongkrit, tidak ada suatu hal yang solid."
Selama bermain di Barcelona, Cillessen sudah meraih dua Copa del Rey, satu LaLiga, dan Piala Super Spanyol. Ernesto Valverde biasanya memainkan Cillessen di ajang Copa del Rey atau di beberapa laga Liga Champions serta LaLiga.
Uniknya, Cillessen memang berstatus kiper pelapis di Barcelona, tapi tidak di timnas Belanda. Cillessen kiper utama Der Oranje yang sudah mengemas 43 caps dan turut andil dalam skuat tim yang mencapai runner-up Piala Dunia 2014. Sebaliknya Ter Stegen belum mampu menggeser posisi Manuel Neuer sebagai kiper nomor satu timnas Jerman.
Arief Hadi
16.195
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia