Berat Badan Tak Ideal, Ronaldo Akan Berlatih Bersama Penggawa Real Valladolid
BolaSkor.com - Legenda sepak bola Brasil, Ronaldo Luis Nazario de Lima, mengamini kondisi tubuhnya sudah tak ideal. Meski tak lagi bermain, Ronaldo berencana menurunkan berat badannya.
Ronaldo membeli 51 persen saham Real Valadolid pada September 2018. Kabarnya, eks Real Madrid tersebut menggelontorkan dana hingga 30 juta euro. Dengan begitu, Ronaldo punya hak untuk menhadi direktur utama di Valladolid.
Meski masuk dalam jajaran direksi, Ronaldo juga akan memberikan ilmunya di lapangan. Meski tak intens, Ronaldo menganggap perlu terlebih dahulu menurunkan berat badannya agar ideal.
"Saya datang ke sini tidak untuk bermain. Saya tidak dalam kondisi untuk melakukan gal itu," papar Ronaldo seperti dikabarkan Fourfourtwo.
"Sata akan mulai berlatih agar semakin bugar. Saya bisa berlatih dengan para pemain dan sedikit di bidang teknis, tentu dengan arahan pelatih," tambah eks Inter Milan tersebut.
Narasi pembelian Valladolid oleh Ronaldo bermula sejak awal tahun ini. Saat itu, mantan presiden Valladolid, Jose Moro, adalah rekan Ronaldo dalam bisnis anggur.
Ronaldo sadar betul Valladolid bukan tim yang bergelimang dana. Meski begitu, Ronaldo menilai Valladolid punya akademi yang apik.
"Tahun ini akan menjadi sangat penting bagi proyek ini. Kami tidak punya fasilitas terbaik di dunia, namun itu adalah hal yang baik untuk para pemain kami, untuk akademi tim," tegas Ronaldo.
Johan Kristiandi
17.732
Berita Terkait
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo