Berani Menyerang, Lyon Imbangi JuventusBabak I
Berani Menyerang, Lyon Imbangi JuventusBabak I
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Turin - Kampanye Juventus untuk menembus partai final di Juventus Arena berlanjut di stadion yang sama. Juventus menjamu Olympique Lyon di leg kedua babak perempat final Liga Europa, Jumat (11/4) dinihari. Di babak pertama, Lyon mampu memberikan perlawanan berarti untuk Juve, anak asuh Remi Garde mampu menahan imbang tuan rumah 1-1.
Tak perlu waktu lama untuk Juventus unggul, laga baru memasuki menit ke-5 Andrea Pirlo sudah berhasil membobol gawang Anthony Lopes.
Pirlo mampu memaksimalkan tendangan bebas dalam jarak ideal. Tendangan bebas dihadiahkan wasit setelah bek muda Lyon Corentin Tolisso melanggar Carloz Tevez di depan kotak penalti.
Lyon langsung merespon di menit 13, pergerakan berbahaya Jimmy Briand mampu menembus pertahanan Juve sebelum menyodorkan bola kepada Steed Malbranque.
Malbranque kemudian mengakhirinya dengan sepakan keras ke arah gawang, sayang bola masih mampu dihalau Leonardo Bonucci. Sesaat kemudian, overlaping Corentin Tolisso mampu merepotkan pertahanan Juventus. Sayang, tak ada yang menyambut umpan silang Tolisso.
Lyon akhirnya berhasil menyamakan kedudukan lewat tandukan Jimmy Briand di menit 18. Berawal dari umpan pendek sepak pojok Alexandre Lacazette kepada Arnold Mvuemba.
Mvuemba kemudian mengirim umpan silang ke depan gawang, dengan posisi yang tepat Briand mampu mengkonversi bola untuk menaklukan Buffon, skor menjadi sama kuat 1-1.
Diluar dugaan Lyon berani memainkan permainan terbuka meskipun berstatus tim tamu. Maxime Gonalons kembali mengancam gawang Buffon lewat sepakan kerasnya di menit 30. Memanfaatkan umpan dari Lacazette, sepakan keras Gonalons masih mampu diblok Buffon. Hingga wasit meniup tanda akhir pertandingan babak pertama, hasil tetap sama kuat 1-1
Susunan Pemain:
Juventus (3-5-2):
1. Gianluigi Buffon (GK); 4. Martin Caceres, 19. Leonardo Bonucci, 3. Giorgio Chiellini; 33. Mauricio Isla, 23. Arturo Vidal, 21. Andrea Pirlo, 22. Kwadwo Asamoah; 10. Carlos Tevez, 9. Mirko Vucinic.
Pelatih: Antonio Conte (Italia)
Olympique Lyon (4-4-2):
16. Anthony Lopes (GK); 55. Corentin Tolisso, 4. Bakary Kone, 23. Samuel Umtiti, 3. Henri Bedimo; 17. Steed Malbranque, 12. Jordan Ferri, 21. Maxime Gonalons, 28. Arnold Mvuemba; 19. Jimmy Briand, Alexandre Lacazette.
Pelatih: Remi Garde (Prancis)
Posts
11.190
Berita Terkait
Ragam
3 Statistik yang Memperlihatkan Betapa Buruknya Antonio Conte di Sepak Bola Eropa
Kesuksesan di kancah domestik tak diragukan, tetapi di sepak bola Eropa, Antonio Conte kerap mengalami kesulitan.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Italia
Ketika Klub Sepak Bola Jerman Menerapkan Catenaccio ala Italia
Perkataan menarik muncul dari mulut pelatih Napoli, Antonio Conte, setelah menghadapi Eintracht Frankfurt di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Ragam
5 Pemain Bintang yang Meninggalkan AC Milan dengan Status Bebas Transfer
AC Milan berkali-kali kehilangan pemain bintang secara gratis. Mulai dari Pirlo hingga Donnarumma, ini daftar keputusan transfer yang paling disesali fans.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Italia
Calon Pelatih Baru Juventus, Gianluigi Buffon Dukung Luciano Spalletti
Gianluigi Buffon telah menyatakan dukungannya kepada Luciano Spalletti untuk menggantikan Igor Tudor sebagai pelatih baru Juventus.
Yusuf Abdillah - Selasa, 28 Oktober 2025
Italia
Pernah Juara Bersama Inter Milan, Conte Ribut dengan Martinez dan Kritik Sikap Presiden Il Nerazzurri
Napoli menang 3-1 atas Inter Milan pada laga Serie A dan Antonio Conte terlihat ribut dengan Lautaro Martinez.
Arief Hadi - Minggu, 26 Oktober 2025
Italia
Napoli Catat Hasil Terburuk sejak 1997, Cerminan Rapor Jelek Antonio Conte di Liga Champions
Kekalahan memalukan 2-6 dari PSV Eindhoven menjadi sejarah buruk bagi Antonio Conte dan Napoli.
Yusuf Abdillah - Rabu, 22 Oktober 2025
Italia
Napoli Dibantai PSV Eindhoven, Antonio Conte Ogah Ubah Taktik
Napoli menelan kekalahan telak 2-6 saat tandang ke markas PSV Eindhoven pada laga lanjutan Liga Champiions 2025-2026, Rabu (22/10) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 22 Oktober 2025
Italia
Pengalaman Pahit di Masa Lalu Menguatkan Timnas Italia Menatap ke Depan
Gagal masuk Piala Dunia dua kali beruntun kiat menguatkan juara Euro 2020 dan empat kali Piala Dunia, timnas Italia.
Arief Hadi - Kamis, 09 Oktober 2025
Italia
Rasmus Hojlund Kembali Cetak Gol, Antonio Conte Colek Manchester United
Rasmus Hojlund kembali mencetak gol dan mengantar Napoli menang 2-1 atas Genoa di Stadio Diego Armando Maradona, Sabtu (5/10) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Senin, 06 Oktober 2025
Italia
Napoli Kalahkan Sporting, Antonio Conte dan Kevin De Bruyne Bantah Berselisih
Antonio Conte menjawab isu yang menyebutkan adanya keretakan hubungan dengan Kevin De Bruyne.
Yusuf Abdillah - Kamis, 02 Oktober 2025