Berada di Ujung Tanduk, Antonio Conte Ancam Balik Petinggi Tottenham Hotspur

Conte tak takut dipecat Tottenham.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Rabu, 04 Januari 2023
Berada di Ujung Tanduk, Antonio Conte Ancam Balik Petinggi Tottenham Hotspur
Manajer Tottenham Hotspur, Antonio Conte (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Antonio Conte tetap bersikap tenang meski posisinya sebagai manajer Tottenham Hotspur berada di ujung tanduk. Ia justru balik mengancam petinggi The Lilywhites.

Posisi Conte diyakini sedang tidak aman usai takluk dari Aston Villa di kandang sendiri. Kekalahan itu memang membuat Tottenham terlempar dari empat besar.

Petinggi Tottenham tentu tidak suka melihat kondisi ini. Apalagi mereka sudah mengeluarkan dana mencapai 152 juta poundsterling untuk membeli pemain baru pada musim panas lalu.

Baca Juga:

Sinyal Pemecatan Antonio Conte Mulai Terlihat

Premier League Dimulai Lagi, Antonio Conte: Ini Situasi yang Aneh

Antonio Conte Tak Terima Pemain Tottenham Dicemooh Suporter

Laga tandang kontra Crystal Palace dalam lanjutan Premier League 2022-2023, Kamis (5/1) dini hari WIB, diyakini bisa menentukan nasib Conte. Andai Tottenham kembali kalah, bukan tidak mungkin juru taktik berkebangsaan Italia tersebut akan langsung dipecat.

Namun Conte tak khawatir dengan ancaman tersebut. Ia bahkan sesumbar bisa menentukan nasibnya sendiri.

"Menjadi tantangan besar untuk saya terus bekerja dengan staf dan para pemain demi meningkatkan performa klub serta menciptakan fondasi yang kokoh," kata Conte pada sesi jumpa pers jelang laga kontra Crystal Palace.

"Jika saya puas dengan pekerjaan ini dan suatu hari melihat hasilnya, maka saya akan terus bertahan. Jika saya tidak yakin 100 persen maka saya dapat meninggalkan pekerjaan saya di sini."

Pernyataan tersebut bisa dianggap sebagai ancaman dari Conte untuk petinggi Tottenham. Ia tak akan ragu untuk pergi andai tidak mendapat dukungan penuh.

Conte memang minta tambahan pemain baru pada bursa transfer musim dingin ini. Hal itu wajib dilakukan untuk membuat Tottenham mampu bersaing dalam perebutan empat besar.

Namun petinggi Tottenham yang dipimpin Daniel Levy belum mau memenuhi permintaan Conte. Biaya transfer fantastis yang dikeluarkan musim panas lalu dianggap sudah lebih dari cukup.

"Tugas saya dengan klub adalah menciptakan basis yang solid bagi Tottenham untuk kembali menjadi kompetitif dan memiliki ambisi, Namun prosesnya harus dilakukan dengan cara yang kuat, tidak hanya dengan kata-kata," tambahnya.

Menarik melihat respons petinggi Tottenham terkait komentar Conte tersebut. Keputusan besar sangat mungkin akan diambil dalam beberapa hari ke depan.

Antonio Conte Tottenham Hotspur Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Internasional
Tidak Ada Energi, Thomas Tuchel Kecewa dengan Atmosfer Wembley yang Sunyi
Menurut Tuchel penonton di Wembley, yang mencapai 78.000, tidak memberikan energi kepada pada pemain
Yusuf Abdillah - Jumat, 10 Oktober 2025
Tidak Ada Energi, Thomas Tuchel Kecewa dengan Atmosfer Wembley yang Sunyi
Timnas
Cara Indra Sjafri Pilih 23 Pemain Timnas Indonesia U-23 Termasuk Kapten untuk SEA Games 2025
Saat ini ada 50 pemain dalam kantong Indra Sjafri. Nantinya Indra Sjafri hanya akan memilih 23 pemain terbaik untuk dibawa ke SEA Games 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Cara Indra Sjafri Pilih 23 Pemain Timnas Indonesia U-23 Termasuk Kapten untuk SEA Games 2025
Jadwal
Jadwal Live Streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026 Prancis vs Azerbaijan, Sabtu 11 Oktober 2025
Prancis bertekad untuk meraih kemenangan ketiga secara beruntun dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 saat menghadapi Azerbaijan di Stadion Parc des Princes, Sabtu (11/10) pukul 01.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 10 Oktober 2025
Jadwal Live Streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026 Prancis vs Azerbaijan, Sabtu 11 Oktober 2025
Jadwal
Link Streaming Argentina vs Venezuela, Sabtu 11 Oktober 2025
Simak link streaming pertandingan persahabatan Argentina vs Venezuela yang digelar di Hard Rock Stadium, Miami, Sabtu (11/10) pukul 07.00 WIB. Lionel Scaloni diprediksi lakukan rotasi besar dan beri peluang pemain muda.
Johan Kristiandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Link Streaming Argentina vs Venezuela, Sabtu 11 Oktober 2025
Timnas
Tim Geypens Belum Pasti Gabung Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Tak Mau Cengeng
Tim Geypens memilih tidak bergabung ke TC Timnas Indonesia U-23 di Jakarta karena ingin fokus bersama klubnya.
Rizqi Ariandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Tim Geypens Belum Pasti Gabung Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Tak Mau Cengeng
Lainnya
Dapat Restu FIG, Israel Dipastikan Tidak Tampil di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025
Federasi Gimnastik Indonesia (FGI) memastikan bahwa atlet dari Israel tidak akan turut serta dalam Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 di Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 10 Oktober 2025
Dapat Restu FIG, Israel Dipastikan Tidak Tampil di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025
Timnas
Tiket Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-23 vs India di Jakarta Dibanderol Rp50 Ribu
Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi India di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 10 dan 13 Oktober 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Tiket Laga Uji Coba Timnas Indonesia U-23 vs India di Jakarta Dibanderol Rp50 Ribu
Inggris
Dahulu Mau Dibuang, Harry Maguire Sekarang Dapat Kontrak Baru dari Manchester United
Manchester United dikabarkan akan memperpanjang kontrak Harry Maguire. Padahal, bek Inggris itu sempat ingin dijual. Kini, ia kembali jadi andalan Setan Merah.
Johan Kristiandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Dahulu Mau Dibuang, Harry Maguire Sekarang Dapat Kontrak Baru dari Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Argentina vs Venezuela: Laga Tanpa Tekanan
Argentina akan menghadapi Venezuela dalam laga persahabatan di Hard Rock Stadium, Miami. Meski tanpa tekanan besar, Lionel Scaloni berpotensi menurunkan pemain muda, sementara Lionel Messi diragukan tampil sebagai starter.
Johan Kristiandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Prediksi dan Statistik Argentina vs Venezuela: Laga Tanpa Tekanan
Italia
Christopher Nkunku Jadi Kartu As AC Milan untuk Raih Scudetto
Christopher Nkunku diyakini bisa menjadi pembeda bagi AC Milan dalam perburuan Scudetto Serie A 2025/2026. Simak komentar Adrien Rabiot soal potensi besar eks bintang Chelsea itu bersama Rossoneri.
Johan Kristiandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Christopher Nkunku Jadi Kartu As AC Milan untuk Raih Scudetto
Bagikan