Benitez: Jangan Bikin Marah Higuain, Bilbao! Play-off Liga Champions

BolaSkorBolaSkor - Rabu, 20 Agustus 2014
Benitez: Jangan Bikin Marah Higuain, Bilbao! <!--idunk--> Play-off Liga Champions
Benitez: Jangan Bikin Marah Higuain, Bilbao! Play-off Liga Champions
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Naples - Gonzalo Higuain tampil sebagai penyelamat Napoli dari kekalahan kala bersua Athletic Bilbao. Pelatih Rafael Benitez memuji determinasi dan amarah Higuain di partai leg pertama play-off Liga Champions itu. Napoli gagal memaksimalkan penampilan kandang di laga leg pertama babak play-off Liga Champions. Bermain di depan ribuan pendukungnya yang memadati Stadion San Paolo, Rabu (20/8) dini hari WIB, Partenopei hanya mampu meraih hasil imbang 1-1. Napoli tertinggal 1-0 di babak pertama melalui gol Iker Muniain di menit ke-41. Beruntung, tim asal Kota Naples itu terhindar dari kekalahan. Gonzalo Higuain tampil sebagai penyelamat wajah Napoli melalui golnya di menit ke-68. "Higuain marah, sama seperti pemain lainnya. Seperti yang kami harapkan, ini adalah pertandingan sulit untuk dimenangkan. Setidaknya, Higuain akan memberikan determinasi dan kemarahan yang lebih pada laga leg kedua nanti," puji Benitez seperti dilansir Goal. Napoli ganti bertandang ke markas Athletic Bilbao, Stadion San Mames, pada laga leg kedua pada 28 Agustus nanti. Peluang Bilbao lolos ke fase grup Liga Champions pun terbuka lebar, mengingat tim wakil Spanyol itu hanya butuh hasil imbang tanpa gol di partai nanti. "Athletic Bilbao adalah tim pekerja keras. Tapi di awal laga, kami memiliki dua atau tiga peluang emas mencetak angka. Kami gagal mengonversinya menjadi gol dan kemudian Bilbao mengambilalih serangan. Berkaca dari hasil pertandingan tadi, kami harus memberikan reaksi positif di leg kedua nanti," tegas Benitez. "Bilbao tentunya mengincar kemenangan di leg kedua nanti. Itu berarti mereka akan mencetak gol, begitu juga dengan kami. Saya percaya diri. Tak mudah memang, tapi kami membuktikannya hari ini bahwa kami memiliki lima sampai enam peluang emas yang bisa melukai mereka," ia memungkasi. JANGAN LEWATKAN: > Higuain: Napoli Harus Masuk Liga Champions! > Albiol Yakin Napoli Menang Di Leg Kedua > Benitez: Napoli Tak Bisa Ambil Kendali > HIGHLIGHT: Athletic Bilbao Tahan Napoli Di San Paolo > Paruh Laga, Napoli Tertinggal Dari Athletic Bilbao
Liga Champions Atlhletic Bilbao Rafael Benitez Napoli
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com
Posts

11.190

Berita Terkait

Italia
Momentum di Serie A, Modal Berharga Inter Milan Jelang Lawan Arsenal di Liga Champions
Inter Milan terus berlari kencang di Serie A dalam perburuan Scudetto dan itu jadi modal berharga jelang laga Liga Champions, melawan Arsenal.
Arief Hadi - Minggu, 18 Januari 2026
Momentum di Serie A, Modal Berharga Inter Milan Jelang Lawan Arsenal di Liga Champions
Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Italia
Cristian Chivu Prediksi Pertarungan Scudetto Direbutkan Empat atau Lima Klub
Inter Milan imbang 2-2 melawan Napoli pada pekan 20 Serie A. Cristian Chivu memprediksi pertarungan Scudetto direbutkan empat hingga lima klub.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Cristian Chivu Prediksi Pertarungan Scudetto Direbutkan Empat atau Lima Klub
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil pertandingan yang melibatkan Manchester United di Piala FA, serta Inter Milan di ajang Serie A.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Superkomputer Opta memprediksi laga Inter Milan vs Napoli di Serie A bakal panas. Peluang menang Nerazzurri menembus 54 persen, sementara Napoli terancam terpeleset. Simak data lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Prediksi
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Inter Milan dan Napoli bentrok dalam laga krusial Serie A. Persaingan papan atas memanas! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi penentu kemenangan di sini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Sosok
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Kekuatan finansial Serie A tak bisa menandingi Premier League, tetapi sejarah juga mencatat penjualan termahal sepanjang masa dari Serie A. Siapa saja mereka?
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
10 Penjualan Termahal Sepanjang Masa Serie A pada Bursa Transfer Januari
Italia
Pemecatan Ruben Amorim Akan Persulit Napoli Dapatkan Kobbie Mainoo
Keputusan Manchester United yang memecat Ruben Amorim dapat mempersulit upaya Napoli untuk mendapatkan Kobbie Mainoo.
Yusuf Abdillah - Selasa, 06 Januari 2026
Pemecatan Ruben Amorim Akan Persulit Napoli Dapatkan Kobbie Mainoo
Bagikan