Bendera Merah Putih Berkibar di Sirkuit Sepang
BolaSkor.com - Pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) kembali membuat prestasi membanggakan. Kini melalui Mario Suryo Aji dan Lucky Hendriansya.
Mario sukses finis ketiga pada race 1 putaran terakhir Asia Talent Cup 2018 di Sirkuit Sepang, Malaysia, akhir pekan lalu. Sedangkan Lucky naik podium tiga di race 2 yang berlangsung di trek sama.
Pada race 1, Mario Suryo Aji mampu menghadapi kondisi lintasan kurang bersahabat. Mario memulai start dari baris ketiga dan bersaing pada barisan terdepan. '
Akhirnya ia finis ketiga dengan selisih waktu hanya 0,849 detik dari pembalap asal Jepang yang menempati podium pertama.
Adapun di race 2, Lucky start dari posisi ke 7. Dia mampu bersaing di barisan terdepan dan beberapa kali memimpin jalannya balapan.
Pada dua lap terakhir, Lucky sempat berada di posisi ke 5 dan akhirnya finis di posisi ke 4. Namun dikarenakan insiden yang menyebabkan penalti bagi pembalap peraih podium pertama, posisi Lucky naik menjadi ketiga dan ini menjadi podium pertamanya di ATC.
“Podium ini saya persembahkan untuk Indonesia. Perjuangan saya selama dua tahun di ajang Asia Talent Cup akhirnya berbuah manis dengan mampu meraih podium pertama saya di seri penutup ini," ujar Lucky.
General Manager Marketing Planning & Analysis Division AHM A. Indraputra mengatakan selama ajang balap ATC 2018 berlangsung, para pembalap muda Indonesia telah menunjukkan semangat dan talenta balap yang luar biasa.*
2.794
Berita Terkait
Liverpool Harus Fokus Raih Hasil, Bukan Perebutan Juara
Harga dan Cara Mendapatkan Tiket Uji Coba Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22
AS Roma Pantas Bermimpi Raih Scudetto Musim Ini
Link Streaming Indonesia vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 10 November 2025, Live Sebentar Lagi di FIFA+
Bojan Hodak Dinilai Layak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Nama Park Hang-seo Turut Disebut
Piala Dunia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Diminta Tampil Lepas Lawan Honduras
Setelah Ibrahima Konate, Kini Real Madrid Coba Goda Pemain Liverpool Lain
Secara Statistik, Sunderland Merupakan Klub Premier League dengan Performa Terbaik
Lolos atau Tidak ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Minta Timnas Indonesia U-17 Menang atas Honduras
Inter Milan dan AC Milan Jajaki Kesepakatan Penamaan Stadion Baru