Belum Kuat Mental, Bagnaia Enggan Pakai Nomor Spesial
BolaSkor.com - Francesco Bagnaia tidak ingin menggunakan nomor 1 di musim depan. Pembalap Lenovo Ducati itu lebih memilih menggunakan nomor lain.
Sebagaimana diketahui, Bagnaia mendapat hak istimewa untuk menggunakan nomor 1 di musim depan. Hal ini diberikan usai Bagnaia berhasil merebut gelar juara dunia musim 2022.
Namun pembalap berjuluk Pecco itu enggan menggunakan nomor sakral tersebut. Bagnaia beralasan nomor itu dapat memberikan tekanan mental kepada dirinya. Alhasil dia akan memilih nomor lain dibandingkan nomor 1 pada motornya.
“Saya senang bisa mendapatkan masalah seperti ini. Saya berpikir mengenai ini dalam waktu lama karena tidak semua pembalap bisa menggunakan nomor 1,” ujar Bagnaia, dikuti dari speedweek.com.
“Namun nomor 1 dapat memberikan kami banyak tekanan. Tetapi saya selalu takjub ketika pembalap bersaing menggunakan nomor 1. Saya harus memutuskan, tetapi ini tidak mudah. Saya harapnmemiliki kesempatan lain untuk merebut gelar juara dunia di masa akan datang,” sambungnya.
Saat disinggung mengenai hasil tes uji coba di Valencia,Selasa (8/11) kemarin, Bagnaia mengaku senang. Pecco merasa puas usai menjajal beberapa suku cadang baru yang akan di pakai di musim depan.
“Kita melakukan tes beberapa suku cadang. Ini lebih kepada evolusi, tetapi saya senang dengan semuanya. Tes berjalan cukup baik, meskipun kita kehilangan beberapa waktu saat sore hari karena ban belakang tidak bekerja dengan baik. Kita juga mengalami momen menakutkan. Pada akhirnya kita menggunakan ban belakang medium baru dan semuanya berjalan baik,” kata Bagnaia.
“Saya juga sangat senang dengan mesin terbaru. Komponen ini bekerja sangat baik. Ini pertama kalinya kita menjajalnya di lintasan, tetapi hasilnya luar biasa. Hampir mirip dengan mesin lama. Sementara fairing depan yang baru, saya bisa merasakan lebih banyak angin saat melaju di lintasan lurus. Ini merupakan suatu peningkatan,” pungkas murid Valentino Rossi ini.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Kenal John Herdman, Pelatih Thailand Bersyukur Terhindar dari Timnas Indonesia
Liverpool vs Burnley: The Reds Bermodalkan Rekor Bagus
Janice Tjen Sukses Juara Hobart International 2026
The Jakmania Jadi Faktor Terbesar Bomber Maroko Gabung Persija Jakarta
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Brentford, Live Sebentar Lagi
Michael Carrick: Komentar Mantan Pemain Manchester United Tidak Relevan
Maarten Paes Bantah Capai Kesepakatan Pribadi dengan Persib Bandung