Tanggapi Penyataan Dorna, MotoGP Indonesia Tetap Fokus untuk 2021

Ketua Steering Committee MGPA mengungkapkan MGPA bakal fokus menyiapkan diri untuk MotoGP 2021.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Selasa, 10 Maret 2020
Tanggapi Penyataan Dorna, MotoGP Indonesia Tetap Fokus untuk 2021
Ilustrasi Sirkuit Mandalika. (MotoGP)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Steering Committee Mandalika Grand Prix Association (MGPA), Happy Harinto, tetap fokus menyiapkan diri untuk MotoGP 2021. Happy belum menerima perintah apapun dari Dorna terkait jadwal balapan yang dimajukan.

Sebelumnya, Chief Executive Officer (CEO) Dorna, Carmelo Ezpeleta, berniat menggelar balapan MotoGP di negara yang beriklim panas pada Hari Natal 2020. Pernyataan Ezpeleta itu mengarah ke Indonesia yang memiliki cuaca tropis.

Namun, MGPA mengaku belum menerima komunikasi mengenai hal tersebut dari Dorna. Hingga saat ini, Happy masih konsentrasi dengan target awal.

"Kami sesuai dengan target dan plan, kami ini 2020 Agustus baru dapat pengumuman dari Dorna mengenai seri 2021 di bulan apa Indonesia akan menjalankan," ungkap Happy saat dihubungi BolaSkor.com melalui telepon.

Baca Juga:

Di Tengah Panik Virus Corona, MotoGP Malaysia Coba Manfaatkan Situasi

Maverick Vinales Ternyata Hampir Gabung Ducati

"Kami hanya konsentrasi kepada pembangunan sirkuit kami sendiri. Kami masih belum dapat komunikasi dari Dorna mengenai digelarnya itu. Cuma kami saat ini konsentrasi di infrastruktur menjelang 2021,” imbuh dia.

Menurut Happy, pihaknya tidak bisa langsung memutuskan, meski nantinya Dorna meminta Indonesia mengisi balapan pada Hari Natal. MGPA masih harus membicarakannya dengan pihak-pihak terkait lain.

"Persiapan harus dilakukan. Kami tetap konsentrasi di apa yang ditentukan Dorna pada Agustus 2020. Jadi sementara masih di situ," Happy menjelaskan.

"Tentunya pengawasan dilakukan secara ketat oleh Dorna maupun FIM. Kami konsentrasi pada jadwal dan agenda kami, karena selebihnya Dorna yang mengatur. Belum ada pengumuman dari Dorna langsung," tambah Happy.

MGPA tak ingin pekerjaan yang tengah berlangsung terganggu dengan berbagai isu. Bagi Happy, menyiapkan Sirkuit Mandalika dengan sebaik mungkin menjadi prioritas utama.

"Kami siapkan dulu secara maksimal agar Indonesia bisa menjadi tuan rumah yang bagus, tuan rumah yang baik. Ini kan sirkuit jalanan pertama untuk MotoGP pertama di dunia," ujar Happy.

MGPA Motogp MotoGP 2020 Breaking News Mandalika Sirkuit Mandalika Dorna
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Bagikan