Belum Cetak Gol, Pelatih Timnas Indonesia Deteksi Masalah

Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 03 Mei 2018
Belum Cetak Gol, Pelatih Timnas Indonesia Deteksi Masalah
Luis Milla bersama Bima Sakti. (PSSI)

BolaSkor.com - Tim pelatih Timnas Indonesia mendeteksi masalah yang membuat skuat Garuda belum bisa mencetak gol, terutama di dua laga PSSI Anniversary Cup 2018 melawan Bahrain dan Korea Utara. Di dua laga itu, Timnas masing-masing takluk 0-1 dan seri 0-0.

Masalah itu seperti disampaikan oleh asisten pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti. "Mungkin masalah koordinasi," jelas Bima Sakti.

"Kami punya pemain sayap, yang bermain cepat sehingga timing-nya harus pas. Kapan harus masuk ke kotak penalti, khususnya dekat gawang," jelas Bima Sakti.

Hal ini pun menjadi catatan. "Ini menjadi masukan ke tim pelatih (soal striker lambat). Ada beberapa pemain yang sudah dipanggil. Jadi yang paling penting adalah timing," tambahnya.

Timnas Indonesia akan menutup kiprah di PSSI Anniversary Cup 2018 dengan menghadapi Uzbekistan di Stadion Pakansari, Bogor, Kamis (3/5). Pelatih timnas dijelaskan meminta pemain di lini depan lebih tenang.

"Tidak perlu keras, tapi membuat gol," jelas Bima Sakti.

Breaking News Timnas Indonesia PSSI Anniversary Cup
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Bagikan