Belgia 2-0 Inggris: Rode Duivels Raih Peringkat Ketiga Piala Dunia 2018
BolaSkor.com - Belgia merebut tempat ketiga Piala Dunia 2018 setelah menekuk Inggris 2-0, di Saint Petersburg Stadium, Sabtu (14/7). Gol kemenangan Rode Duivels dicetak Thomas Meunier dan Eden Hazard.
Belgia gagal melaju ke final setelah dibekuk Prancis 1-0 pada babak semifinal. Sementara itu, Inggris menelan kekalahan 2-1 dari Kroasia meski sempat unggul terlebih dahulu.
Gareth Southgate mengubah taktik dengan menurunkan dua gelandang perebut bola yakni Eric Dier dan Fabian Delph. Hal itu dilakukan untuk meredam gelandang cepat milik Belgia yakni Kevin De Bruyne dan Eden Hazard.
Belgia membuka keunggulan ketika pertandingan baru berjalan empat menit. Umpan terukur Nacer Chadli dari sisi kiri langsung disambar Thomas Meunier dan mengubah skor menjadi 1-0.
Delapan menit berselang, The Three Lions nyaris kembali kebobolan. Beruntung bola hasil sepakan De Bruyne yang berubah arah setelah membentur penggawa Inggris masih bisa ditepis Jordan Pickford.
Inggris memperoleh peluang emas untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-24. Sayangnya, Harry Kane gagal mengarahkan bola ke gawang meski telah berdiri bebas di dalam kotak penalti.
Inggris dan Belgia berulang kali melancarkan serangan yang didominasi oleh pergerakan dari sisi sayap. Namun, hingga babak pertama berakhir, tak ada lagi gol yang tercipta.
Johan Kristiandi
18.149
Berita Terkait
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija