Belajar dari Kasus Rossi, Bradl Tak Mau Keluyuran
BolaSkor.com - Pembalap Repsol Honda, Stefan Bradl, mengambil pelajaran dari Valentino Rossi yang dinyatakan positif virus corona. Bradl kini semakin yakin tidak keluar rumah setelah balapan.
Kasus Rossi membuat Bradl kaget. Rider asal Italia itu dikenal patuh mengikuti protokol kesehatan.
Namun, itu saja tidak cukup untuk terhindar dari virus corona. Isolasi mandiri dirasa Bradl menjadi cara paling ampuh terhindar dari Covid-19.
“Saya biasanya pulang ke Jerman di antara Balapan. Saya juga di rumah setelah Le Mans. Sejauh ini saya juga akan merencanakan pulang setelah balapan Aragon pertama," ungkap Bradl.
Baca Juga:
Positif Virus Corona, Valentino Rossi Bergurau Sebut CR7 dan Ibrahimovic
“Saya sangat berhati-hati dalam segala hal. Saya jarang keluar rumah, dan latihan sendiri. Saya isolasi di rumah sendiri sebanyak mungkin,” imbuh dia.
Sebelum Rossi dinyatakan positif terinfeksi virus corona, Yamaha sudah mengkarantina enam krunya pada MotoGP Prancis. Satu di antara keenam orang tersebut juga terjangkit Covid-19.
Situasi yang tidak pasti membuat Bradl tak mau mengambil risiko. Lebih baik berada di rumah ketimbang berkeliaran di luar.
“Sekarang jumlah kasus di Eropa meningkat lagi, jadi kami harus lebih hati-hati," kata Bradl.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Hasil Serie A: Juventus Hajar Cremonese, Gawang Emil Audero Diberondong Lima Gol
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat