Bek Persib Bandung Optimistis Timnas Indonesia Lolos dari Babak Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2020
BolaSkor.com - Optimistis tinggi dirasakan bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto kepada Timnas Indonesia yang akan berlaga di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Ia yakin Indonesia lolos.
Sebab kata dia, Indonesia berada satu grup dengan Vietnam, Thailand, Malaysia dan Uni Emirat Arab. Menurutnya lawan-lawannya itu sudah diketahui kekuatannya.
"Peluang cukup besar untuk kita lolos ke babak ketiga Piala Dunia. Walaupun kekuatannya tidak bisa dikatakan merata dan berada di atas Indonesia, tapi setidaknya kita sudah cukup saling mengenal satu sama lain karena sering ketemu di zona ASEAN," ungkap Jufriyanto di Stadion si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.
Selain itu, pemain yang akrab disapa Jupe ini menilai penggunaan sistem home and away akan sangat mempengaruhi peluang Indonesia untuk bisa lolos. Setidaknya harus bisa dimanfaatkan saat bertindak sebagai tuan rumah.
"Kita memiliki kesempatan saat kita main di home. Malaysia, Thailand, Vietnam, kita sudah pernah ketemu. Jadi pada saat home kita tidak boleh kehilangan poin, draw atau kalah," tegasnya.
Baca Juga:
Tanggapan Simon McMenemy soal Timnas Indonesia di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022
Segrup Timnas Indonesia, Vietnam, Thailand, dan UEA, Pelatih Malaysia Sebut Keuntungan
Ketiga negara itu, kata Jupe diprediksi akan menyulitkan Indonesia untuk lolos ke babak ketiga. Sebab mereka lebih terorganisir termasuk dengan kompetisinya.
"Kalau UEA, menurut saya mereka tidak sekuat tim Timur Tengah lainnya. Tidak seperti Qatar, Syria yang merupakan lawan-lawan yang agak sedikit menyulitkan. Kalau UEA, saya tidak melihat itu suatu halangan yang benar-benar buat Indonesia," tuturnya.
Namun, Jupe belum mengetahui dengan nasibnya. Meski sempat terpanggil dan menjalani serangkaian uji coba melawan Yordania dan Vanuatu beberapa waktu lalu, bukan jaminan Jupe untuk kembali membela Timnas Indonesia di babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia yang akan dimulai 5 September 2019 hingga 9 Juni 2020 mendatang.
"Belum ada informasi lebih lanjut. Mungkin dalam waktu dekat ini. Harapannya dipanggil lagi karena membela Indonesia adalah tujuan dari semua pemain sepak bola. Bermain baik di Liga dan klub untuk Timnas," imbuhnya.(Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.702
Berita Terkait
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29.500 Tiket Sudah Terjual
Rizky Ridho Menyesal Absen di Laga Persija vs PSIM
Fans MU Merapat, Cuma Main eFootball Bisa Nonton Langsung di Old Trafford
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Pemain Everton Kena Kartu Merah karena Berkelahi dengan Rekan Satu Tim, Ruben Amorim Iri
Hokky Caraka Beberkan Bekal Timnas Indonesia U-22 Jelang SEA Games 2025
Manchester United Dibekuk 10 Pemain Everton, Ruben Amorim Frustrasi
Thom Haye Tuding Ada Pihak yang Bikin Kacau Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026