Bek Muda Persebaya Kaget Terima Sanksi Komdis PSSI
BolaSkor.com - Persebaya Surabaya kembali menuai sanksi. Setelah maskot Persebaya yaitu Jojo dan Zoro dihukum Komdis PSSI, kini giliran pelatih Persebaya Angel Alfredo Vera yang harus menerima sanksi akibat melakukan protes keras. Protes keras itu terjadi kala Persebaya melawan Madura United di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Sabtu (25/5) lalu.
Alfredo dinyatakan bersalah akibat melakukan protes berlebihan kepada wasit dengan cara menendang botol saat pertandingan masih berjalan. Untuk itu Pelatih yang mengantarkan Persebaya menjuarai Liga 2 2017 tersebut memperoleh sanksi berupa denda sebesar Rp 25.000.000.
Selain Alfredo, sidang Komdis PSSI yang dilakukan pada Kamis (31/5) juga menjatuhkan hukuman kepada bek Persebaya, M. Irvan Febrianto. Pemain jebolan Indonesia Muda tersebut dianggap melakukan dorongan terhadap wasit Adi Riyanto yang memimpin jalannya pertandingan. Tak main-main, Komdis menberikan sanksi larangan bertanding sebanyak empat kali dan denda Rp 50.000.000. Dengan demikian, Irvan harus absen saat Persebaya melawan Persija Jakarta, PSM Makassar, Bali United, dan Bhayangkara FC.
"Saya tidak pernah melakukan protes yang berlebihan apalagi sampai mendorong wasit seperti itu, Di video pertandingan pun tidak ada seperti itu," tulis pemain yang akrab disapa Ambon tersebut lewat story Instagramnya.
Namun demikian, belum diketahui apakah nantinya Persebaya akan mengajukan banding terhadap sanksi tersebut. Tentu merupakan satu kehilangan tersendiri apabila Persebaya harus kehilangan Irvan dalam empat laga mendatang. Meskipun begitu, Alfredo tak mau ambil pusing dengan sanksi ini.
"Tidak ada masalah, mungkin kami rindu sedikit sama Irvan karena dia lagi bagus. Tapi kami punya banyak pemain jadi tidak apa apa," tutur Alfredo. (Laporan Kontributor Kurniawan/Surabaya)
Tengku Sufiyanto
17.883
Berita Terkait
Nasib Program Naturalisasi di Bawah Kepemimpinan John Herdman
Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Mulai Terungkap, Berasal dari Eropa dan CONMEBOL
Pastikan Tidak Ada Matahari Kembar di Timnas Indonesia, John Herdman Tegaskan Pegang Kendali Penuh
Falcao Tak Sabar Hadapi Ricardinho di Indonesia, Duel GOAT Futsal Dunia
Prediksi dan Statistik Racing Santander vs Barcelona: Pantang Terpeleset seperti Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter