Bek Barcelona Nilai Cristiano Ronaldo Alasan Real Madrid Terpuruk
BolaSkor.com - Bek Barcelona, Nelson Semedo, memiliki analisis soal keterpurukan Real Madrid. Menurut Semedo, hengkangnya Cristiano Ronaldo menjadi alasan terbesar.
Barcelona seolah tidak terhentikan di LaLiga 2018-2019. Lionel Messi dan kawan-kawan melesat mulus di puncak klasemen sementara kompetisi tertinggi di Spanyol tersebut.
Dari 27 pertandingan yang telah dilalui, Barcelona mengumpulkan 63 poin. Pesaing terdekat mereka adalah Atletico Madrid yang berjarak tujuh angka.
Sementara itu, peluang Real Madrid menyalip Barcelona terbilang tipis. Bukan tanpa alasan, Los Rojiblancos tertinggal 12 poin di belakang rivalnya.
Baca Juga:
Mengenang 5 Duel Akbar Manchester United Vs Barcelona di Kancah Eropa
Douglas Costa Ungkap Kontribusi Besar Cristiano Ronaldo di Juventus
Nelson Semedo menilai hal itu karena Real Madrid kehilangan sosok Cristiano Ronaldo. Andai masih ada Ronaldo, bek Barcelona itu menilai perebutan gelar lebih ketat.
"Menurut saya, Real Madrid merasakan betul kehilangan Cristiano Ronaldo. Saya tidak bisa berkata kepergiannya buruk untuk Barcelona," kata Nelson Semedo.
"Dengan Cristiano Ronaldo, LaLiga akan menjadi lebih sulit untuk Barcelona. Kompetisi akan menjadi lebih sulit bagi kami dan lebih kompetitif."
"Cristiano Ronaldo merupakan pemain yang butuh dijaga oleh para pemain. Tanpa Lionel Messi, kami tidak separah Real Madrid," Nelson Semedo melanjutkan.
Nelson Semedo merupakan rekan satu tim Cristiano Ronaldo di timnas Portugal. Keduanya sama-sama membantu Seleccao menempati peringkat ketiga Piala Konfederasi 2017.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Sinergi NOC Indonesia dengan Pemerintah Perkuat Jalan Pencak Silat Diakui Dunia
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik
Hasil Premier League: Manchester United Hantam Manchester City 2-0, Awal Apik Carrick
Kenal John Herdman, Pelatih Thailand Bersyukur Terhindar dari Timnas Indonesia
Liverpool vs Burnley: The Reds Bermodalkan Rekor Bagus
Janice Tjen Sukses Juara Hobart International 2026
The Jakmania Jadi Faktor Terbesar Bomber Maroko Gabung Persija Jakarta
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Brentford, Live Sebentar Lagi
Michael Carrick: Komentar Mantan Pemain Manchester United Tidak Relevan