Bek Barcelona Bicarakan Rafael Nadal, Florentino Perez, dan Piala Davis
BolaSkor.com - Bek Barcelona, Gerard Pique, meluncurkan format baru Piala Davis di New York. Dalam acara peluncuran, Pique berkomentar soal Rafael Nadal dan Florentino Perez.
Gerard Pique melalui Grup Investasi Kosmos mengakuisisi Piala Davis sejak pertengahan 2018. Pique pun membuat inovasi dengan melakukan sejumlah perubahan.
Langkah awal Gerard Pique adalah menghadirkan inovasi baru pada penyelenggaraan ajang tersebut. Sayangnya ide-ide penggawa Barcelona itu menuai banyak kontroversi.
Meski begitu, berbagai tantangan itu tidak mengendurkan semangat Gerard Pique dalam mengubah dunia tenis. Suami penyanyi Shakira itu meluncurkan format anyar Piala Davis di New York.
Baca Juga:
Gagal Pindah, Barcelona Kejar Neymar Kembali di Tahun 2020
Semifinal US Open 2019: Sempat Ketinggalan 0-4, Rafael Nadal ke Final
Pada acara tersebut, Gerard Pique mengaku bakal mengundang Florentino Perez ke Piala Davis. Bukan hanya Perez, tetapi seluruh penggawa Real Madrid dan Atletico Madrid.
"Saya akan mengundang Florentino Perez dan seluruh pemain Real Madrid dan Atletico Madrid. Sepak bola merupakan satu hal, tetapi tenis adalah hal lain," ujarnya.
Gerard Pique juga berharap Rafael Nadal bisa memenangi Piala Davis. Dukungan tersebut tidak lepas dari kesamaan negara antara dirinya dengan petenis yang baru memenangi US Open 2019 itu.
"Tentu saja Rafael Nadal adalah favorit pemenang Piala Davis atas apa yang dia raih. Namun, di dunia tenis Anda tidak pernah tahu. Saya orang Spanyol dan berharap Nadal bisa menang," lanjutnya.
Piala Davis 2019 bakal berlangsung pada 18 hingga 24 November mendatang. Ajang tersebut akan diadakan di Kota Madrid yang hanya berjarak 45 menit dari tempat Gerard Pique, Barcelona.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia