Beda dengan Ten Hag, Rangnick Tegaskan Sancho Tidak Punya Masalah Disiplin
BolaSkor.com - Mantan manajer Manchester United, Ralf Rangnick, ikut buka suara terkait kasus perseteruan Jadon Sancho dengan Erik ten Hag. Menurut Rangnick, Sancho bukanlah pemain yang gemar melakukan pelanggaran disiplin.
Jadon Sancho akhirnya hengkang dari Manchester United. Pemain asal Inggris itu kembali ke Borussia Dortmund dengan status pinjaman. Kesepakatannya adalah peminjaman hingga akhir musim tanpa ada opsi tebus.
Pilihan tersebut diambi Sancho setelah bersitegang dengan Erik ten Hag. Sancho mendapatkan hukuman dikeluarkan dari tim utama Setan Merah.
Baca Juga:
Jadon Sancho dan Tabiat Manchester United Meminjamkan Pemain Bermasalah
Manchester United Kembalikan Sergio Reguilon ke Tottenham Hotspur
Kesepakatan Tercapai, Berikut Detail Transfer Jadon Sancho ke Dortmund
Isu yang beredar adalah Ten Hag tidak puas dengan level kebugaran Sancho. Selain itu, Sancho disebut sering tidak disiplin. Tidak heran, Ten Hag mengungkapkan hal itu di depan umum.
Melihat hal itu, Rangnick punya pendapat berbeda. Pernah bersama-sama di Man United, Rangnick punya kesan yang baik dengan Sancho.
"Sancho menjalani masa-masa terbaiknya di Dortmund. Ketika bugar, dia selalu bermain untuk saya. Dia tidak sesantai di Dortmund," ungkap Rangnick dalam wawancara bersama Sky Sports Jerman.
"Sancho tidak lagi punya peluang di Manchester. Dia sekarang harus kembali ke ritme dan benar-benar bugar di Dortmund. Dari sudut pandangnya, perubahan itu masuk akal."
"Selama enam bulan bersamanya, tidak ada satu pun masalah disiplin. Sebaliknya, dia pria yang tenang dan menyenangkan," ujar Rangnick.
Ralf Rangnick bergabung dengan Manchester United pada November 2021 dengan status manajer interim. Kemudian, kedatangan Erik ten Hag membuatnya meninggalkan jabatan konsultan yang telah dijanjikan. Kini, Rangnick menjadi manajer timnas Austria.
Johan Kristiandi
18.127
Berita Terkait
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara