Beban Angelo Alessio Memutus Kutukan Pelatih Eropa di Persija

Persija Jakarta selalu tak cocok dengan pelatih asal Eropa.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Minggu, 13 Juni 2021
Beban Angelo Alessio Memutus Kutukan Pelatih Eropa di Persija
Angelo Alessio. (Istimewa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta baru saja menunjuk pelatih asal Italia, Angelo Alessio sebagai pelatih anyar untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2021.

Jika melihat prestasi yang dimiliki oleh Alessio, pelatih berusia 56 tahun ini sebelumnya dikenal sebagai mantan asisten Antonio Conte sejak dari Siena hingga Chelsea. Bahkan, Alessio merupakan pernah menemani Conte saat menangani Timnas Italia.

Ia menjadi salah satu sosok membuat Juventus berjaya di Serie A Italia dengan meraih gelar scudetto tiga kali berturut-turut (2011-2014). Bahkan, Alessio berhasil membawa Chelsea menjadi juara Premier League (2016/2017) dan Piala FA (2017/2018).

Baca Juga:

Angelo Alessio Dibebaskan Membeli Pemain untuk Persija

Alasan Persija Jakarta Tunjuk Angelo Alessio Jadi Pelatih

Akan tetapi penunjukkan Alessio sebagai pelatih seperti melakukan perjudian besar. Jika melihat tiga tahun belakangan, dua pelatih yang direkrut Persija untuk menangani tim berasal dari Eropa. Ivan Kolev ditunjuk pada musim awal 2019, setelah itu digantikan oleh Julio Banuelos di pertengahan musim.

Ketika menangani Persija di tahun 2019 lalu, Ivan Kolev hanya mampu meraih delapan kemenangan, lima hasil imbang, dan delapan kali kekalahan. Penerusnya, Julio Banuelos juga tak bisa berbicara banyak untuk mengangkat performa Persija.

Mantan asisten pelatih Luis Milla Aspas ini justru hanya meraih tiga kemenangan, tujuh hasil imbang, dan tiga kali kekalahan. Hasil ini membuat Macan Kemayoran semakin terpuruk dan masuk zona merah Liga 1 2019 pada saat itu. Akhirnya Banuelos dipecat dan digantikan oleh Edson Tavares.

Sebelum dua pelatih ini, Persija sudah memiliki beberapa pelatih asal Eropa sejak terakhir juara tahun 1998 lalu. Presitasi yang dihasilkan oleh pelatih asal Eropa ini pun beragam. Pelatih Persija asal di Persija ada Albert Fafie asal Belanda sampai dengan Sergei Dubrovin asal Moldova.

Julio Banuelos. (BolaSkor.com/Hadi Febriansyah)

Namun dari semua itu, ada satu pelatih asal Eropa yang mampu membawa Persija ke Final Liga Indonesia dan Copa Indonesia pada saat itu. Dia adalah Arcan Iurie pelatih asal Moldova yang melatih Macan Kemayoran pada tahun 2005-2006.

"Ketika tim membutuhkan pelatih kami cari link pelatih oleh karena itu dapat lima nama akhirnya melakukan interview sebagainya, kami ngobrol dengan beberapa pelatih bahkan yang satu sempat jauh ngobrolnya tetap ternyata tak cocok dengan Persija," kata manajer Persija Bambang Pamungkas.

"Kalau dibilang gambling saya rasa tidak. Selama saya main di Persija ada berapa pelatih Eropa yang sukses, Ivan Kolev sukses, lalu yang bawa kita ke final tahun 2005 Arcan Iurie, dia juga bisa dibilang sukses bersama Persija."

"Gambling atau tidak? Sebenarnya siapa saja pelatih yang akan kami pilih juga pasti gambling. Tapi setidaknya ini pilihan terbaik, semoga ini jadi awal yang baik untuk Persija dalam memperkokoh prestasi di Indonesia," tambah Bepe.

Sampai dengan sekarang, Alessio masih belum tahu kapan akan datang untuk melatih langsung Persija. Persiapan Persija saat ini masih dipimpin oleh asisten pelatih Persija, Sudirman.

Angelo Alessio Ivan Kolev Julio Banuelos Breaking News Liga 1 Persija jakarta
Posts

4.870

Berita Terkait

Liga Indonesia
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Sebelumnya, sang gelandang dipinjamkan Persib Bandung ke Bhayangkara FC.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Liga Indonesia
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Tim berjulukkan Mutiara Hitam itu kini berada di posisi pertama dengan mempunyai 37 poin, usai kalahkan Persiku.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Lainnya
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata akan memulai putaran kedua Proliga 2026 dengan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, Minggu (1/2).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Liga Indonesia
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Persija Jakarta sukses merebut tiga poin dari Persita Tangerang pada laga pekan ke-19 Super League 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Liga Indonesia
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania, terlihat hadir dalam laga kontra Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Berita
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Prime Kumite Championship 3 digelar di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Minggu (1/2). Total, ada 13 laga yang digelar.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Inggris
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Arsenal akan bertandang ke Elland Road, markas Leeds United, pada pekan ke-24 Premier League, Sabtu (31/1).
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Italia
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
AC Milan masih aktif jelang penutupan bursa transfer musim dingin 2026. Tiga nama masuk radar Rossoneri, mulai dari bek tangguh hingga striker tajam. Siapa saja targetnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Italia
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
AC Milan baru bertanding pada Rabu (4/2) dini hari WIB di Serie A. Jadwal tak biasa ini dipicu kesibukan sang lawan yang tampil di kompetisi Eropa. Simak penjelasannya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Inggris
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Superkomputer Opta merilis prediksi terbaru juara Premier League musim ini. Arsenal berada di posisi teratas dengan peluang lebih dari 80 persen, unggul atas Manchester City dan Aston Villa.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Bagikan