Bayern Munchen Sindir Keputusan Juventus Beli Cristiano Ronaldo
BolaSkor.com - CEO Bayern Munchen, Karl-Heinz Rummenigge, mengaku terkejut dengan keputusan Juventus mendatangkan Cristiano Ronaldo dengan harga mahal. Rummenigge juga menyindir transfer tersebut.
Juventus menjadikan Cristiano Ronaldo sebagai pemain termahal di Italia. Kapten timnas Portugal itu didatangkan dengan dana 100 juta euro (Rp 1,68 triliun) dari Real Madrid.
Jumlah tersebut belum termasuk gaji sang pemain yang mencapai 30 juta euro (Rp 505 miliar) per musim. Dengan kontrak selama empat musim, Juventus akan membayar Cristiano Ronaldo 120 juta euro (Rp 2,02 triliun).
Pengeluaran tersebut membuat Juventus dikritik oleh sejumlah pengamat sepak bola. Mereka menganggap La Vecchia Signora mengeluarkan uang terlalu banyak untuk pemain yang telah melewati masa keemasan seperti Cristiano Ronaldo.
Rummenigge termasuk satu di antara orang-orang tersebut. Meski begitu, dia mengaku maklum dengan keputusan Juventus merekrut Cristiano Ronaldo dari Real Madrid.
"Sejujurnya, saya terkejut Andrea Agnelli memutuskan merekrut Cristiano Ronaldo. Namun, dari sudut pandang Juventus, langkah tersebut cukup masuk akal," ujar Rummenigge kepada Merkur.
"Sepak bola Italia memang kehilangan pamornya dalam beberapa tahun terakhir. Meski begitu, Bayern Munchen tidak akan mendatangkan pemain berusia 33 tahun dengan harga segitu," lanjutnya.
Pada saat yang sama, Rummenigge juga menyalahkan klub-klub seperti Manchester City yang merusak harga pasar. CEO Bayern Munchen itu mencontohkan prestasi Real Madrid yang tidak memerlukan uang banyak.
"Menurut saya, inflasi harga pemain dikarenakan klub-klub seperti Manchester City dan PSG. Padahal, Real Madrid bisa berprestasi meski tidak mengeluarkan banyak uang," tutur eks penggawa Bayern Munchen itu.
"Sejatinya, tidak perlu belanja seperti orang gila untuk berusaha memenangi Liga Champions. Hal itu yang menjadi filosofi Bayern Munchen," Rummenigge melanjutkan.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim