Bayern Munchen, PSG, dan Manchester United Bidik Frenkie de Jong
BolaSkor.com - Nasib masa depan Frenkie de Jong di Barcelona masih meragukan jelang bursa transfer musim panas 2022. Performanya menurun di Barcelona era Xavi dan memunculkan isu hengkang.
Di depan publik Xavi membela De Jong dan menyebutnya sebagai pemain penting untuk masa depan Barcelona. Tapi De Jong (24 tahun) tidak tampil di performa terbaik dan teranyar memperlihatkannya di laga LaLiga.
Barcelona kalah 0-1 dari Rayo Vallecano dan menjadi kekalahan ketiga beruntun di laga kandang di seluruh kompetisi. Di pertandingan itu De Jong tampil buruk hingga digantikan dengan Nico Gonzalez.
Kontraknya masih tersisa hingga 2026 dan Barca berinvestasi kepadanya sejak 2019, dengan banderol 86 juta euro yang dibayarkan kepada Ajax Amsterdam.
Baca Juga:
Manchester United Ngebet Boyong Frenkie de Jong, Barcelona Pasang Banderol Rp1,1 Triliun
Permintaan Awal Erik ten Hag di Manchester United: Belikan Frenkie de Jong
Tak ayal situasi De Jong itu menjadi perhatian klub-klub Eropa. Dikutip dari Sport-English setidaknya saat ini ada tiga klub yang membidiknya, yaitu Bayern Munchen, PSG (Paris Saint-Germain), dan Manchester United.
Faktor Penurunan Performa De Jong
Bagi Bayern dan PSG De Jong adalah berlian muda yang masih dapat diasah. Bayern pernah memiliki playmaker seperti De Jong, yakni Thiago Alcantara, dan berusaha memiliki pemain seperti itu lagi.
Dari ketiga klub itu Man United cukup punya peluang memboyongnya, sebab musim depan United dilatih Erik ten Hag, sosok pelatih yang mengorbitkan De Jong dan membuat namanya populer di Eropa.
Di sana juga De Jong dapat bertemu kompatriot dan mantan rekan setimnya di Ajax, Donny van de Beek.
"Pilihan untuk pindah ke Manchester United dengan Erik the Hag di bangku cadangan mungkin cukup menggoda, pelatih yang melambungkan namanya di level elite," demikian tulisan Jordi Gil di Sport-English.
Dari media yang sama juga ada faktor di balik penurunan performa De Jong. Hal itu terjadi dikarenakan pemecatan Ronald Koeman sebelum akhirnya digantikan dengan Xavi.
Koeman memang tidak mampu mengangkat performa Barca dan tim bermain dari kata bagus. Akan tapi De Jong selalu memiliki hubungan spesial dengan Koeman, yang juga mantan pelatihnya di timnas Belanda.
Kendati De Jong tak memiliki masalah di Barca yang juga memiliki kompatriot seperti Memphis Depay, Luuk de Jong, De Jong kehilangan Koeman. Tak ayal menurut Sport-English, Man United bisa jadi pelabuhan karier berikutnya.
Arief Hadi
15.818
Berita Terkait
Robert Lewandowski Buka Suara tentang Masa Depannya di Barcelona
Kirim Kode, Bek Crystal Palace Ungkap Hasrat Gabung Manchester United
Dana Terbatas, AC Milan Tidak Mampu Mendatangkan Robert Lewandowski
Gara-gara Hansi Flick Tidak Setuju, Barcelona Akhirnya Batal Rekrut Etta Eyong
Terungkap Rencana Manchester United saat Andre Onana Kembali Musim Depan
Untuk Gaet Pengganti Mohamed Salah, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer
Gara-gara Postingan Sosmed, Eks Wonderkid Barcelona Terancam Hukuman Berat
Terang-terangan, Eric Cantona Tuding Sir Jim Ratcliffe Menghancurkan Manchester United
Striker Brighton Cocok Jadi Mentor Benjamin Sesko di Manchester United
Zlatan Ibrahimovic Desak AC Milan Rekrut Robert Lewandowski dari Barcelona